Jokowi Beri Bonus Rp 5,5 Miliar ke Peraih Emas Paralimpiade Tokyo 2020

ANTARA FOTO/REUTERS/Issei Kato/Pool/WSJ/sa.
Issei Kato/Pool Sebuah nampan medali yang akan digunakan untuk upacara kemenangan Olimpiade dan Paralimpiade Tokyo 2020 ditampilkan selama acara pembukaan di Ariake Arena di Tokyo, Jepang, Kamis (3/6/2021).
17/9/2021, 10.10 WIB

Sebagaimana diketahui, Indonesia berada di peringkat 43 dari 78 negara usai meraih 9 medali pada ajang Paralimpiade Tokyo 2020, yaitu 2 medali emas, 3 medali perak, dan 4 medali perunggu. Capaian ini juga meningkat dibandingkan Paralimpiade 2016 lalu yang hanya menorehkan 1 medali perunggu.

Adapun, peraih medali emas pada Paralimpiade 2020 ialah Leani Ratri Oktila/Khalimatus Sadiyah pada cabang para-badminton ganda putri SL3-SU5 serta Leani Ratri Oktila/Hary Susanto cabang para-badminton ganda campuran SL3-SU5.

Sedangkan, medali perak disumbangkan oleh Leani cabang para-badminton tunggal putri nomor SL4, Dheva Anrimusthi dari para-badminton nomor tunggal putra Standing Upper 5, dam Ni Nengah Widiasih cabang para-powerlifting kelas 41 kg putri.

Sementara, perunggu dari Saptoyogo Purnomo pada cabang para-atletik nomor 100 m putra T37, David Jacobs dari cabang olahraga para-tenis meja kelas 10 perorangan putra, Suryo Nugroho dari para-badminton tunggal putra Standing Upper 5, dan Fredy Setiawan dari para-badminton nomor tunggal putra SL4.

Halaman:
Reporter: Rizky Alika