Putra sulung Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Emmeril Khan Mumtadz, hanyut saat berenang di Sungai Aare, di kota Bern, Swiss, pada Rabu (25/5). Pencarian kini memasuki hari ketiga dengan mengerahkan tim penyelam.
Duta Besar Indonesia untuk Swiss, Muliaman D. Hadad mengatakan setiap tahun ada 15-20 kasus kejadian serupa. Berdasarkan informasi yang ia terima dari kepolisian dan Tim SAR Swiss, 99,9% dari korban hilang/hanyut di sungai Aare ditemukan dalam 3 minggu.
“Mereka (kepolisian dan tim SAR) mengatakan ada waktu-waktu kritikal, tiga hari pertama biasanya (korban) sering ditemukan. Tapi mayoritas kejadian serupa pada tahun-tahun sebelumnya, 99,9% itu ditemukan dalam tiga minggu,” ujarnya dalam konferensi pers virtual, Sabtu (28/5).
Dia menambahkan bahwa hal tersebut berdasarkan pengalaman tim SAR dan kepolisian Swiss selama puluhan tahun menjaga Sungai Aare. Selain itu otoritas Swiss juga mengatakan bahwa setiap tahunnya ada 15-20 kasus serupa.
“Ini kami tanyakan kepada pihak polisi dan SAR. Dari mereka kami mendapatkan informasi, kira-kira terjadi 15-20 kasus serupa setiap tahun. Kenapa cukup banyak? Karena ini tempat di mana banyak orang berenang,” ujarnya.
Meski demikian Muliaman mengatakan bahwa tidak ada batas waktu maksimal terkait upaya pencarian Eril, sapaan Emmeril, karena upaya SAR ini menjadi bagian yang tak terpisahkan dari tugas dan kewajiban polisi sungai dalam memantau keamana sungai Aare.
“Tidak ada spesifik waktu kapan proses pencarian harus dihentikan. Karena ketika kemarin kami bertemu dengan tim SAR, jawaban polisi sungai adalah kewajiban mereka setiap saat terus memantau keamanan sungai,” kata Muliaman.
Oleh karena itu pencarian akan dilakukan setiap hari. Selain itu waktu akhir pekan Sabtu dan Minggu akan semakin banyak orang yang berenang atau bersantai di sungai Aare sehingga menambah probabilitas Eril akan ditemukan.
Muliaman juga menyampaikan bahwa dengan jumlah 15-20 kasus serupa setiap tahunnya, otoritas Swiss sudah memberikan peringatan di sepanjang sungai, selain itu warga yang ingin berenang juga dapat mencari informasi yang lengkap tentang kondisi sungai seperti debit air, kecepatan arus, suhu, dan sebagainya.