Kemenkes Larang Penjualan 102 Obat Terkait Gangguan Ginjal Akut

Apoteker menunjukan obat sirop di salah satu apotek di Kudus, Jawa Tengah, Jumat (21/10/2022).
Penulis: Andi M. Arief
21/10/2022, 20.37 WIB

Kementerian Kesehatan (Kemenkes) telah menemukan 102 obat yang dikonsumsi pasien gangguan ginjal akut progresif atipikal atau GGAPA sebelum terkena penyakit tersebut. Obat-obatan tersebut merupakan hasil investigasi pemerintah ke rumah pasien.

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin mengatakan pemerintah telah mendatangi rumah 156 dari 241 pasien gangguan ginjal akut. Budi menyampaikan 102 obat tersebut untuk sementara akan dilarang dijual, meski belum diketahui obat mana yang berbahaya.

"Kami belum 100% tahu yang mana yang berbahaya dan tidak, kira-kira 75% sudah tahu obat mana yang menyebabkan ini. Obat-obatan ini sementara kami larang untuk diresepkan, dan dijual di apotek-apotek," kata Budi di Kantor Kemenkes, Jumat (21/10).

Budi mengatakan publikasi daftar obat tersebut merupakan perintah langsung dari Presiden Joko Widodo. Menurutnya, presiden menilai daftar obat tersebut akan menenangkan masyarakat serta memberikan kepastian bagi pelaku industri farmasi dan apoteker dalam mengetahui obat.

Selanjutnya, Kemenkes akan mengerucutkan obat mana yang betul-betul berbahaya dari daftar 102 obat dan multivitamin tersebut. Budi mengatakan daftar tersebut berpotensi bertambah lantaran belum semua rumah pasien mendapatkan kunjungan.

Kemenkes telah memastikan bahwa gangguan ginjal akut disebabkan karena kandungan kimia dari obat yang dikonsumsi pasien. Zat kimia yang dimaksud adalah Etilen Glikol (EG) dan Dietilen Glikol (DEG).

Adapun, EG dan DEG merupakan cemaran yang timbul akibat proses pencairan obat menjadi sirup yang menggunakan zat Propilen Glikol. Masuknya EG maupun DEG ke dalam tubuh akan memicu metabolisme tubuh dan mengubah zat tersebut menjadi Asam Oksalat.

Asam tersebut pada akhirnya akan masuk ke dalam ginjal dan berubah menjadi Kalsium Oksalat. Secara sederhana, Kalsium Oksalat adalah kristal kecil dan tajam. Artinya, penyebab utama gangguan ginjal akut adalah rusaknya fungsi ginjal karena masuknya kristal kecil dan tajam ke dalam ginjal.

Budi mengatakan Kemenkes telah yakin hal tersebut yang menyebabkan waktu pemburukan gangguan ginjal akut sangat cepat. Pasalnya, Kemenkes telah membiopsi atau mengambil sampel ginjal dari 11 pasien yang saat ini dirawat Rumah Sakit Umum Pusat Nasional atau RSUPN Dr Cipto Mangunkusumo atau RSCM.

Berikut adalah daftar 102 obat dan multivitamin yang dikonsumsi oleh pasien yang terkena penyakit gangguan ginjal akut. Mayoritas obat berbentuk sirop, sebagian kecil berbentuk sirop kering, tetes, suspensi, dan tetes mulut.

    1. Afibramol, Paracetamol, Sirup;
    2. Alerfed Syrup, Pseudoefedrin HCI 30 mg, triprolidin HCI 1,25 mg, Sirup;
    3. Ambroxol syr, Ambroxol, Sirup;
    4. Amoksisilin, Amoksisilin, Sirup;
    5. Amoxan, amoxicillin, Sirup;
    6. Amoxicilin, Amoxicilin, Sirup kering;
    7. Anacetine syrup, Paracetamol, guaifenesin, chlorpheniramine maleate, Sirup;
    8. Antasida DOEN, sirup per 5 mL, aluminium hydroxide 200 mg, magnesium hydroxide 200 mg
    9. Apialys sirup, Vitamin A 5000 IU, Vitamin B1 3 mg, Vitamin B2 2 mg, Vitamin B6 6 mg, Vitamin B12 5 mcg, Vitamin C 50 mg, Vitamin D 400 IU, Nicotinamide 20 mg, Lysine HCl 250 mg, Pantothenol 5 mg, Asam glutamat 25 mg, Sirup;
    10. Azithromycin Syrup, Azithromycin, Sirup kering;
    11. Baby cough, Paracetamol, guaifenesin, chlorpheniramine maleat, Sirup.
    12. Camivita, Multivitamin, Sirup;
    13. Caviplex, Multivitamin, Sirup;
    14. Cazetin, nystatin, Drops;
    15. Cefacef Syrup, Cefixime Trihydrat, Sirup kering;
    16. Cefspan syrup, cefixime, sirup;
    17. Cetirizin, cetirizin Sirup;
    18. Colfin Syrup, Sirup;
    19. Cupanol Syrup, Paracetamol, Suspensi;
    20. Curbexon Syrup, Multivitamin, Syrup;
    21. Curviplex Syrup, Curcumin 95% (Zat Aktif Temulawak) 2 mg, Vitamin B1 3 mg, Vitamin B2 2 mg, Vitamin B6 5 mg, Vitamin B12 5 mcg, Vitamin A 1500 IU, Vitamin D3 400 IU, d-Panthenol 3 mg, Lysin HCI 100 mg, Niacinamida 10 mg, Folic Acid 0,1 mg, Sirup;
    22. Depakene, Asam Valproat, Sirup;
    23. Devosix drop, 15 ml pseudoephedrine HCL, Drops;
    24. Dextaco syrup, Dexamethasone, dexchlorpheniramate maleate, Sirup;
    25. Domperidon syr, Domperidon, Sirup;
    26. Disudrin-ped, Pseudroefedrin ,Oral Drop;
    27. Elkana Syrup, Komposisi, tiap 5 ml mengandung : Vitamin A 2400 iu, Vitamin B1 4 mg, Vitamin B2 1.2 mg, Vitamin B6 1.2 mg, Vitamin B12 4 mcg, Vitamin C 60 mg, Vitamin D 400 IU, Nicotinamide 16 mg, Choline 12 mg, Inositol 12 mg, Ca 33.1 mg, Na 5.2 mg, L-Lysine HCl 200 mg, Sirup;
    28. Eritromisin, Eritromisin Sirup;
    29. Etamox syrup, amoxicillin trihidrate sirup;
    30. Fartolin Syrup, Salbutamol 1.2 mg + Guaifenesin 50 mg, Sirup;
    31. Ferro K, zat besi, Sirup;
    32. Hecosan herbal, Sirup;
    33. Hufabetamin, betamethason, dexchlorpheniramine, Sirup;
    34. Hufagrip, Pseudoefedrine HCl, Chlorpheniramine Maleate, Sirup;
    35. Hufamag Plus, Syrup;
    36. Ibuprofen, Ibuprofen, Sirup;
    37. Ifarsyl Plus, Dextrometropane HBr, Chlorpheniramine maleate, Amonium Chloride, Guaifenesin, Sirup;
    38. Imunped drop, zinc 5mg, vitamin C 40mg, Drops;
    39. Interzinc, Zinc Sulfate, Sirup;
    40. Itamol syrup, Paracetamol, Sirup;
    41. Klinik Tazkia : Paracetamol Syrup, Paracetamol, Sirup;
    42. Metronidazole syr, Metronidazole, Sirup;
    43. Mucos drop, Ambroxol hydrochloride, Drops;
    44. Novachlor syrup, Novachlor syrup, Sirup;
    45. Nytex, N-Acetilsistein, Sirup;
    46. OBH AnaKonidin Paracetamol, succus liquiritiae, ammonium chloride, pseudoephedrine HCL, Chlorphenamine maleate, Sirup;
    47. Omedom syrup, Domperidon, Sirup;
    48. Omemox, Amoxicilin trihydrate, Sirup;
    49. Pacdin cough syrup per 5 mL, paracetamol 120 mg, guaifenesin 50 mg, chlorpheniramine maleate 1 mg ethanol 7.5% v/v, Sirup;
    50. Pamol, Paracetamol, Sirup;
    51. Paracetamol, Paracetamol, Sirup;
    52. Paracetamol, Paracetamol, Sirup;
    53. Paracetamol drop, Paracetamol, Drops;
    54. Paracetamol drop, Paracetamol, Drops;
    55. Paracetamol syrup, Paracetamol Sirup;
    56. Paraflu syrup, Sirup;
    57. Praxion Syrup, Paracetamol, Suspensi;
    58. Profilas Syrup, Ketotifen, Syrup;
    59. Proris, ibuprofen Suspensi;
    60. Proris Hijau, Ibuprofen, Suspensi;
    61. Psidii Syrup, Ekstrak jambu biji, Sirup;
    62. Ranivel Syrup, Ranitidin HCl, Sirup;
    63. Rhelafen, Ibuprofen, Suspensi;
    64. Rhinofed pseudoefedhrine, triprolidine Sirup;
    65. Rhinos Junior Syrup, Pseudoephedrine HCl 15 mg, Chlorpheniramine maleate 1 mg, Syrup;
    66. Rhinos Neo drop, Pseudoephedrine HCl, Sirup;
    67. Rosidon, Domperidone, Sirup;
    68. RSKM : Paracetamol Syrup, Paracetamol, Sirup;
    69. Sanmol syr, Paracetamol, Sirup;
    70. Sanprima Trimetroprim, Sulfamethoxazole, Sirup;
    71. Sucralfate, sucralfate Suspensi;
    72. Tempra, Paracetamol, Sirup;
    73. Tremenza Syrup, Tripolidine HCl, Sirup;
    74. UNIBEBI Cough Syrup, paracetamol, guaiafenesin, dan CTM, Sirup;
    75. Unibeby drop, Paracetamol, Drops;
    76. Vesperum, Domperidone, Sirup;
    77. Vesperum drop, 15 ml domperidone maleate, Drops;
    78. Vestein (Erdostein), Erdostein, Sirup;
    79. Vometa, Domperidone, Suspensi;
    80. Yusimox, Amoxicilin, Sirup kering;
    81. Zenichlor syrup, Chloramphenicol palmitate, Sirup;
    82. Zinc drop, Zinc Sulphate, Drops;
    83. Zinc Syrup, Zink sulfat monohidrat, Sirup;
    84. Zincpro syr, Zinc Sulphate, Sirup;
    85. Zibramax, Azithromycin, Sirup kering;
    86. Asam Valproat, Sirup Asam Valproat, Sirup;
    87. Carsida, Magnesium Hydroxide;
    88. Carsida, Simethicone;
    89. Carsida, Alumunium Hydroxide;
    90. Hufabethamine, Betametasone, Sirup;
    91. Hufabethamine, Dexclorfeniramine maleat, Sirup;
    92. Renalit Natrium;
    93. Renalit Kalium;
    94. Renalit Glucose;
    95. Renalit CItrate;
    96. Renalit Chlorida;
    97. Hufallerzine, Promethazine HCl, Sirup;
    98. Hufallerzine, Glyceryl guaicolate, Sirup;
    99. Hufallerzine, Tinctur Ipecacuanhae, Sirup;
    100. Hufagrip, Chlorphenamine Meleate, Sirup;
    101. Hufagrip, Pseudoefedrin HCL, Sirup;
    102. Hufagrip, Chlorphenamine Meleate, Sirup;
Reporter: Andi M. Arief