Tampilkan Inovasi, Pameran Kendaraan Listrik IEMS Dibuka Hari Ini

electricmotorshow.id
Ilustrasi pameran IEMS 2021
24/11/2021, 12.32 WIB

Pameran mobil listrik Indonesia Electric Motor Show (IEMS) 2021 resmi dibuka hari ini (24/11). Pameran ini akan berlangsung selama tiga hari hingga 26 November mendatang di Kawasan PUSPITEK, Serpong, Tangerang Selatan.

Pameran ini merupakan salah satu upaya pemerintah dalam mendorong pengembangan ekosistem kendaraan bermotor listrik berbasis baterai (KBLBB), sekaligus menjadi ajang untuk sosialisasai dan edukasi kepada publik tentang manfaat kendaraan listrik berbasis baterai.

Juga, menjadi ajang memamerkan sejumlah inovasi di industri kendaraan listrik Tanah Air.

"Ini juga merupakan salah satu upaya kita untuk memberikan stimulus, memberikan sengatan bagi kita untuk bergerak lebih cepat lagi, untuk lebih concern lagi menuju elektrifikasi," kata Kepala Staf Presiden Moeldoko saat membuka IEMS 2021 di Tangerang Selatan, Rabu (24/11).

 Moeldoko mengatakan, sebagaimana arahan Presiden Joko Widodo (Jokowi), transisi energi dari energi fosil ke energi baru terbarukan (EBT) merupakan sebuah keharusan.

Oleh karena itu, penggunaan kendaraan listrik untuk transportasi jalan adalah hal yang tidak bisa ditunda.

Dukungan riset dan inovasi sangat penting untuk memastikan Indonesia bukan hanya menjadi pasar di tengah kekuatan gelombang kekuatan produksi KBLBB dunia.

"Bila pergerakan kita lambat, Indonesia berpotensi hanya akan menjadi market saja. Ini sudah tidak bisa lagi ditunda," katanya.

Ia berharap, gelaran pameran otomotif ini dapat mendorong program KBLBB yang merupakan solusi menuju transformasi energi. Di mana, nantinya akan mampu mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia di masa depan.

 Adapun, pada pameran tahun ini, IEMS diikuti oleh sekitar 30 peserta yang terdiri dari pabrikan otomotif, perusahaan negara, hingga universitas yang akan menampilkan kendaraan listrik dan inovasi electric vehicle (EV).

Pabrikan otomotif yang akan ikut serta dalam pameran ini di antaranya, Toyota, Hyundai, Mitsubishi, Wuling, DFSK, Astra Honda Motor, Gesits, Gelis, MAB, Polygon, Powerindo, Volta, dan Selis.

Selain menampilkan sejumlah kendaraan listrik baik sepeda motor hingga mobil, pameran otomotif IEMS 2021 ini juga akan menghadirkan program talkshow,  dan seminar.

Juga, memperlihatkan beragam inovasi teknologi untuk kendaraan berbasis listrik. Kemudian pengunjung juga bisa mencoba beberapa mobil listrik di area test drive yang sudah disediakan.

Mengusung tema Innovation for Better Future Transportation, IEMS 2021 diharapkan dapat menangkap pasar potensial dari kendaraan listrik baik bagi regulator, produsen, hingga badan riset dan perguruan tinggi.

 Populasi kendaraan listrik di Indonesia secara keseluruhan per November 2021 sudah mencapai 14.400 unit.

Sebanyak 1.656 unit mobil penumpang roda empat, 262 unit kendaraan roda tiga, 12.464 unit sepeda motor listrik, 13 unit mobil bus, lima unit mobil barang. 

Sementara itu, berdasarkan data yang dihimpun oleh Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) pada September 2021, jumlah Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) telah mencapai 187 unit yang tersebar di 155 lokasi di Pulau Jawa, Sumatera, dan Sulawesi.



Reporter: Cahya Puteri Abdi Rabbi