Lazada adalah platform belanja online yang menyediakan berbagai produk mulai dari elektronik, fashion, produk kecantikan, alat kesehatan, hingga produk kebutuhan sehari-hari. Selain produk yang lengkap, cara belanja di Lazada juga mudah. Hal ini menjadi alasan banyak orang berbelanja di marketplace Alibaba Group ini.
Cara Belanja di Lazada bagi Pemula
Bagi Anda yang baru pertama menggunakan e-commerce ini, berikut ini cara belanja di Lazada untuk pemula dengan mudah.
1. Unduh aplikasi Lazada
Hal pertama yang harus Anda lakukan sebelum belanja di Lazada yaitu mengunduh terlebih dahulu aplikasi e-commerce ini. Anda dapat mengunduh di Play Store atau App Store. Pastikan koneksi internet stabil agar tidak terganggu saat menginstal aplikasi ini dengan cepat.
2. Membuat akun
Cara belanja di Lazada berikutnya yaitu membuat akun di aplikasi Lazada yang sudah diunduh. Adapun cara membuat akun Lazada sebagai berikut.
- Buka aplikasi Lazada kemudian klik opsi “Login Sekarang” yang ada di bagian bawah.
- Kemudian klik “Daftar” untuk membuat akun baru, atau masuk dengan akun sosial media yang Anda miliki, seperti Facebook, Google, atau Line.
- Masukkan nomor HP pada kolom “Nomor Handphone” dan kolom “Kode SMS”. Lalu klik opsi “Kirim” yang ada disamping nomor HP pada kolom “Kode SMS”.
- Setelah menerima kode konfirmasi 6 digit melalui SMS, masukan kode tersebut di kolom “Kode SMS”.
- Berikutnya klik “Selanjutnya”.
- Tahap selanjutnya buat username dan password, lalu klik “Daftar”.
- Lanjutkan dengan login ke aplikasi menggunakan akun yang telah selesai dibuat.
3. Mencari produk
Langkah selanjutnya yaitu mencari produk yang hendak Anda beli. Tuliskan kata kunci di kolom pencarian kemudian pilih salah satu produk yang sesuai dengan keinginan.
4.Beli produk
Setelah memilih produk yang hendak Anda beli, buka katalog produk tersebut lalu klik “Beli Sekarang” yang ada di bagian bawah. Atau jika Anda hendak mencari produk lain, maka Anda bisa pilih opsi “Tambah ke Troli”.
5. Masukan alamat pengiriman
Tahapan berikutnya yaitu masukan alamat pengiriman sebelum checkout. Tuliskan alamat dengan lengkap. Jangan lupa masukan juga nomor handphone penerima, agar kurir dapat menghubungi saat paket akan diantarkan.
6. Pilih metode pengiriman
Selanjutnya yaitu Anda dapat bisa memilih metode pengiriman. Ada beberapa jasa pengiriman yang dapat dipilih. Setiap jasa pengiriman menetapkan ongkos kirim yang berbeda, Anda dapat mempertimbangkan hal tersebut saat memilih metode pengiriman.
7. Pilih metode pembayaran
Setelah memilih metode pengiriman, Anda harus memilih metode pembayaran. Ada beberapa jenis pembayaran yang bisa Anda pilih. Mulai dari pembayaran di minimarket, transfer bank, atau pembayaran dengan kartu kredit.
8. Konfirmasi pesanan
Cara belanja di Lazada terakhir yaitu konfirmasi pesanan. Cek total pembayaran dan metode pembayaran, jika sudah benar klik “Konfirmasi Pesanan”.
Pesanan akan diproses setelah Anda menyelesaikan pembayaran. Setelah pembayaran selesai, Lazada akan langsung mengkonfirmasi pembayaran Anda.
Jika sistem tidak mengkonfirmasi pembayaran dalam 24 jam, Anda bisa langsung menghubungi layanan pelanggan Lazada agar transaksi dapat diproses.
Cara Belanja di Lazada Gratis Ongkir
Sama halnya dengan marketplace lain, Lazada juga menghadirkan promo gratis ongkir untuk penggunanya. Adapun cara belanja gratis ongkir di Lazada sebagai berikut:
- Buka aplikasi Lazada kemudian login dengan akun yang Anda miliki.
- Cari produk yang hendak Anda beli pada kolom pencarian.
- Untuk mendapatkan produk yang gratis ongkir, atur filter pencarian yang ada di sebelah kanan. Lalu pilih filter “Gratis Ongkir”.
- Klik “Beli Sekarang”.
- Isikan alamat pengiriman dengan lengkap.
- Kemudian pilih jasa pengiriman dan klik “Konfirmasi”.
- Langkah berikutnya yaitu pilih metode pembayaran.
- Masukan voucher yang dimiliki pada menu “VoucherClub”.
- Terakhir, klik “Buat Pesanan” dan selesaikan pembayaran agar pesanan Anda bisa segera diproses.
Cara Belanja di Lazada COD
Layanan lain yang juga tersedia di Lazada yaitu COD atau Cash On Delivery. Layanan ini memberikan kemudahan kepada pelanggan karena bisa membayar produk yang dibeli ketika produk tersebut sampai. Adapun cara belanja di Lazada COD sebagai berikut:
- Buka aplikasi Lazada dan masuk menggunakan akun yang sudah dibuat.
- Cari produk yang akan diberi. Jangan lupa untuk menggunakan filter pencarian agar mendapatkan produk yang bisa dibeli dengan sistem COD.
- Klik “Beli Sekarang”.
- Kemudian masukan alamat pengiriman.
- Pilih jasa pengiriman lalu klik opsi “Konfirmasi”.
- Selanjutnya pilih metode pembayaran. Untuk cara belanja di Lazada COD, Anda bisa pilih metode pembayaran “Bayar di Tempat”.
- Kemudian klik “Buat Pesanan” dan tunggu sampai paket sampai ke alamat yang tertera.
Itulah beberapa cara belanja di Lazada yang bisa Anda lakukan. Cara belanja di e-commerce ini tergolong mudah dan cepat. Tak hanya gratis ongkir dan COD, Anda juga berkesempatan mendapatkan promo menarik lainnya ketika belanja di Lazada.