Uang kripto (cryptocurrency) Squid Game melonjak 131.800% sejak diluncurkan dua pekan lalu (20/10). Namun situs data kripto CoinMarketCap mengimbau investor untuk berhati-hati.
Squid Game merupakan uang kripto yang terinspirasi dari drama Korea Selatan buatan Netflix dengan nama yang sama. Cryptocurrency ini merupakan koin eksklusif dari proyek Squid Game, platform play-to-earn crypto.
Proyek Squid Game adalah turnamen online yang akan digelar pada November. Ini bakal meniru enam putaran permainan yang ditampilkan dalam drama Korea Selatan Squid Game.
Namun konsekuensi permainan itu tidak sama seperti di drama. Dalam serial Squid Game, peserta yang kalah akan ditembak.
Turnamen tersebut juga tidak akan membatasi maksimum bonus akhir maupun jumlah peserta. Sedangkan dalam drama, hadiahnya 45,6 miliar won atau setara Rp 555 miliar untuk 456 pemain.
Saat pre-order dua pekan lalu (20/10), uang kripto tersebut habis terjual dalam satu detik. CoinMarketCap mencatat, harganya terus melonjak 33.600% dari US$ 0,01 pada Selasa (26/10) menjadi US$ 3,37 pada Jumat (29/10).
Namun CoinMarketCap mengimbau investor untuk berhati-hati. “Kami menerima banyak laporan bahwa pengguna tidak dapat menjual token ini di Pancakeswap,” kata CoinMarketCap dikutip dari Forbes, Minggu (31/10).
Pancakeswap adalah pertukaran uang kripto terdesentralisasi (DEX) yang memungkinkan pengguna memperdagangkan aset digital dengan anonimitas dan menggunakan kumpulan likuiditas kontroversial untuk menciptakan pasar buatan. DEX beberapa kali mengalami peretasan dan eksploitasi yang menguras dana pengguna.
"Harap melakukan uji tuntas atau due diligence sendiri dan berhati-hatilah saat berdagang! Proyek ini, meskipun jelas terinspirasi oleh acara Netflix dengan nama yang sama, tidak mungkin berafiliasi dengan IP resmi," ujar CoinMarketCap.
Kepada CNBC Internasional, Netflix menegaskan bahwa perusahaan tidak terlibat dalam uang kripto tersebut dan tak mendukung.
Pengamat pasar cryptocurrency lainnya juga mengatakan, prospek investasi uang kripto Squid tidak jelas. Hanya sedikit informasi publik yang tersedia dalam buku putih.
Buku putih adalah dokumen yang dirancang untuk menjual karakteristik unik dari cryptocurrency. "Mengapa semua pendiri tidak ada di LinkedIn," tanya salah satu investor kripto melalui Twitter. "Hati-hati. Risiko Tinggi."
Pengamat lainnya menyampaikan, situs web cryptocurrency Squid Game penuh dengan tautan (link) yang tidak dapat diakses, kesalahan tata bahasa, dan desain yang belum selesai.
Forbes melaporkan, uang kripto Squid Game tampaknya mengikuti format acara Netflix, yakni pengguna memainkan serangkaian gim dengan membunuh karakter pemain lain. Situs web mengklaim bahwa turnamen akan segera hadir, tetapi tidak mengatakan kapan akan dimulai.