Aplikasi investasi saham Stockbit mendapatkan pendanaan Seri A. East Ventures memimpin pendanaan tersebut, yang diikuti investor lain seperti Convergence Ventures, FreakOut, dan investor terdahulunya. Pendanaan ini untuk mendukung visi perusahaan dalam membantu masyarakat berinvestasi di pasar modal.

“Investor terdahulu seperti 500 Startups, Ideosource dan Braavos Ventures juga turut berpartisipasi dalam putaran ini,” demikian tertulis dalam siaran pers, Selasa (7/5). Namun, tidak ada penjelasan mengenai besaran pendanaan yang diterima.

East Ventures yang memimpin pendanaan ini dikenal sebagai pendana awal untuk perusahaan rintisan (startup) di kawasan Asia. Perusahaan disebut-sebut telah mendanai ratusan startup di Indonesia, Singapura, Malaysia, Thailand, dan Jepang.

(Baca: East Ventures Suntik Modal Platform Robot Perdagangan Aset Keuangan)

Beberapa perusahaan yang mendapatkan pendanaan awal dari East Ventures seperti Tokopedia, Traveloka, Mercari, Disdus (diakuisisi Groupon), Kudo (diakuisisi Grab), Tech in Asia, dan MokaPOS.  

Adapun Stockbit yang didirikan pada 2013 merupakan aplikasi yang mengintegrasikan ekosistem perdagangan saham, agregator informasi, dan jejaring sosial. Beberapa waktu lalu, Stockbit meluncurkan aplikasi bernama Bibit.

Bibit merupakan robo-advisor yang dapat membantu konsumennya membangun portofolio yang terpersonalisasi sehingga mereka dapat berinvestasi secara optimal. Aplikasi tersebut memungkinkan investor untuk berinvestasi mulai dari Rp 10 ribu dan telah didukung oleh pembayaran digital seperti GoPay.

Halaman: