Faktor Pertumbuhan Ekonomi dan Penjelasan Lengkapnya

pexels
Ilustrasi uang.
Penulis: Ghina Aulia
Editor: Intan
21/11/2022, 19.36 WIB

5. Sumber Daya Alam dan Manusia

Faktor pertumbuhan ekonomi satu ini berpengaruh terhadap proses produksi. Sebut saja SDA akan menentukan jumlah bahan baku. Sedangkan SDM akan berperan dalam hal operasional dan aspek penunjang lainnya.

6. Akumulasi Modal

Melansir dari Dictio, akumulasi modal atau modal accumulation adalah pengumpulan keseluruhan aset yang bernilai yang akan digunakan sebagai investasi dengan tujuan meningkatkan pengembalian nilai aset. Pengembalian tersebut dapat berupa bunga, keuntungan, sewa, keuntungan modal, royalti dan lain-lain. disebutkan juga bahwa akumulasi modal fokusnya adalah pada pertumbuhan kekayaan yang menekankan pada investasi dari keuntungan dan tabungan yang diperoleh.

7. Inflasi dan Suku Bunga

Ebert dan Griffin (2007) menjelaskan bahwa inflasi merupakan kondisi di mana jumlah barang beredar lebih sedikit dari jumlah permintaan dan menyebabkan terjadinya kenaikan harga secara menyeluruh di sistem perekonomian. Inflasi juga menyebabkan suku bunga naik. Demikian juga dengan pertumbuhan ekonomi yang membuat tingkat suku bunga meningkat sehingga membuat pendapatan masyarakat juga cenderung naik.

8. Nilai Tukar

Nilai tukar juga biasa disebut dengan kurs. Kurs didefinisikan sebagai nilai mata uang suatu negara yang dinyatakan dengan nilai mata uang negara yang lain. Perlu diketahui bahwa nilai tukar dapat menyebabkan pergeseran tingkat permintaan dan penawaran. Winardi (20016) menerangkan bahwa hal tersebut dipengaruhi oleh kenaikan harga domestik produk ekspor, kenaikan harga luar negeri produk impor, perubahan tingkat harga keseluruhan, arus modal dan perubahan struktural.

Demikian beberapa faktor pertumbuhan ekonomi yang patut diketahui. Dapat disimpulkan bahwa terdapat berbagai aspek yang seharusnya berkaitan yang mempengaruhi perekonomian suatu negara. Aspek tersebut akan bersinergi dan membuat perubahan spesifik ke arah yang lebih maju.

Ciri-ciri Pertumbuhan Ekonomi

Menurut Kuznets (1955) dalam bukunya yang berjudul Economic Growth and Income Inequality, berikut ini adalah ciri-ciri pertumbuhan ekonomi:
1. Adanya laju pertumbuhan penduduk, diikuti dengan produk per kapita yang cepat
2. Terdapat kenaikan produktivitas dalam masyarakat
3. Adanya perubahan struktural yang tinggi
4. Muncul urbanisasi dalam suatu negara
5. Adanya ekspansi menuju ke negara yang dianggap lebih maju
6. Muncul kondisi arus barang, modal serta manusia antar berbagai bangsa di dunia.

Itulah penjelasan mengenai faktor pertumbuhan ekonomi beserta penjelasan lengkapnya. Mulai dari definisi hingga ciri-ciri, faktor pertumbuhan ekonomi mencakup hampir seluruh sektor ekonomi di suatu negara.

Halaman: