Bank Aladin Resmi Kolaborasi dengan Alfamart, Gaet "Dukungan" Wapres

ANTARA FOTO/Destyan Sujarwoko
Siswa magang beraktivitas di laboratorium bisnis ritel Alfamart atau "Alfamart Class" di SMKN 1 Boyolangu, Tulungagung, Jawa Timur, Kamis (1/12).
Penulis: Ihya Ulum Aldin
Editor: Lavinda
6/7/2021, 20.48 WIB

Terkait dengan kabar adanya ketertarikan Alfamart berinvestasi di Bank Aladin, Solihin menyampaikan hal itu belum masuk dalam rencana perusahaan hingga saat ini. "Yang punya perusahaan saja belum menyatakan hal tersebut kok," katanya.

Hal yang pasti, usai kabar kerja sama ini muncul, harga saham kedua perusahaan tersebut bergerak liar pada Selasa (6/7). Saham Bank Aladin ditutup naik hingga 6,73% menjadi Rp 3.650 per saham. Sedangkan Harga saham Alfamart ditutup naik 7,6% menjadi Rp 1.345 per saham.

Sebelumnya, Alfamart dikabarkan melirik investasi di Bank Aladin. Menanggapi hal itu, Presiden Direktur Alfamart Anggara Hans Prawira tak membantah ataupun membenarkan kabar yang beredar terkait investasi tersebut.

Dia hanya memastikan Alfamart akan menjajaki kerja sama dengan Bank Aladin. "Saya tidak katakan tidak (membeli saham Bank Aladin), juga iya. Too early to say. Hal yang pasti, kami akan bermitra bisnis dengan Bank Aladin," kata Anggara dalam paparan publik di kantornya, Tangerang, Kamis (6/5).

Ia menjelaskan, alasan Alfamart tertarik untuk bekerja sama dengan Bank Aladin karena bank tersebut merupakan bank syariah. Hal tersebut relevan dengan basis konsumen atau customer base yang dimiliki oleh Alfamart saat ini.

Ketertarikan lainnya karena perusahaan adalah bank digital, meski saat ini Bank Aladin belum memiliki produk atau platform yang dirilis kepada publik. "Kami percaya, ke depan akan lebih ke dunia digital makanya kami eksplore kerja sama dengan bank digital" kata Anggara.

Halaman:
Reporter: Ihya Ulum Aldin