Prabowo Optimistis Ekonomi Bisa Tumbuh 8%, Ini Faktor Penunjangnya

Fauza Syahputra|Katadata
Pedagang melayani pembeli foto Presiden dan Wakil Presiden terpilih, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di Pasar Baru, Jakarta, Senin (13/5/2024).
16/5/2024, 14.12 WIB

Presiden terpilih Prabowo Subianto optimistis ekonomi Indonesia bisa tumbuh 8% dalam dua hingga tiga tahun. Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menjelaskan alasan Prabowo mengutarakan keyakinan tersebut.

Airlangga mengatakan tingkat pertumbuhan ekonomi Indonesia harus berada di kisaran 6-8% untuk mewujudkan ambisi menjadi negara maju pada 2045. Menurut Airlangga, pertumbuhan ekonomi 8% merupakan agenda yang tertulis di Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (PRJMN).

"Kalau Indonesia mau menjadi negara maju di 2045, maka kita harus tumbuh di atas 6-8%," kata Ketua Umum Partai Golkar itu di Istana Kepresidenan, Jakarta pada Kamis (15/5).

Airlangga mengatakan kondisi dunia dalam 2-3 tahun ke depan cenderung kondusif ketimbang saat ini. Menurut dia, keadaan geopolitik yang cenderung membaik ke depan dapat mendukung target pertumbuhan ekonomi Indonesia 8%.

"Kalau geopolitik aman maka kita bisa memanfaaatkan bantalan fiskal yang selama ini digunakan untuk subsidi," ujar Airlangga.

Lebih jauh, dia optimistis Indonesia mampu menggenjot pertumbuhan ekonomi lewat pengembangan sektor digital dan semikonduktor. Ia mengatakan Indonesia punya modal besar berupa mineral kritis untuk mewujudkan dua sektor unggulan tersebut.

"Sekarang tentu Indonesia kuat di mineral kritis. Itu yang terus kita dorong," kata Airlangga.

Sebelumnya, Presiden Terpilih 2024-2029 Prabowo Subianto optimistis pertumbuhan ekonomi Indonesia bisa meningkat di masa pemerintahannya. Prabowo  meyakini pertumbuhan ekonomi Indonesia bisa mencapai angka 8%.

“Saya sudah berbicara dengan sejumlah ahli dan saya sangat yakin pertumbuhan ekonomi Indonesia bisa mencapai 8%,” kata Prabowo saat menjadi pembicara di Qatar Economic Forum, Rabu (15/5).

Saat menyebut pertumbuhan ekonomi Indonesia bisa mencapai 8%, moderator acara langsung melontarkan pertanyaan, berapa lama waktu yang diperlukan untuk bisa mencapai angka tersebut. “Dalam waktu dua atau tiga tahun,” jawab Prabowo.

Reporter: Muhamad Fajar Riyandanu