Taksi Xanh SM secara resmi mulai mengaspal di jalanan Jakarta mulai 18 Desember 2024. Jaringan taksi berwarna hijau tosca ini merupakan lini bisnis Vingroup asal Vietnam, yang juga merupakan produsen mobil listrik Vinfast. 

Melalui anak perusahaannya yang bernama Green and Smart Mobility (GSM), jaringan taksi mobil listrik ini mulai mengaspal sejak 2023 di Vietnam dan sudah berekspansi ke Laos pada tahun yang sama.

Pada peresmiannya pada 18 Desember lalu, CEO GSM, Thanh Nguyen, menyebutkan bahwa operasional Xanh SM direncanakan juga akan merambah Bali. “Setelah melihat respons pasar, kami berencana masuk ke Bali,” ujar Thanh. 

Seluruh operasional taksi Xanh SM menggunakan mobil listrik Vinfast e34 dengan jumlah armada Xanh SM di Jakarta sebanyak 1.000 mobil. Armada tersebut ditargetkan bisa mencapai 10 ribu unit pada 2025. Tarif perjalanan menggunakan Xanh SM adalah Rp9.600 untuk kilometer pertama, dan Rp5.800 untuk kilometer berikutnya.

Thanh Nguyen juga menjelaskan Indonesia merupakan destinasi ideal untuk ekspansi Xanh SM. Ini karena kebijakan pemerintah Indonesia yang sedang mengarah pada adopsi kendaraan listrik dan infrastruktur pelengkapnya.

“Indonesia menjadi destinasi yang ideal untuk melanjutkan misi ekspansi hijau kami ditambah adanya kebijakan progresif pemerintah dalam mengadopsi kendaraan listrik dan infrastruktur yang berkembang menjadi pondasi kami untuk memperluas kendaraan listrik kami,” kata dia.