5 Cara Membuat Alis Korea untuk Pemula dan Mudah

Unsplash
Ilustrasi cara membuat alis Korea
Penulis: Anggi Mardiana
Editor: Intan
27/12/2022, 09.46 WIB

Kesalahan Membuat Alis dan Menjadikan Wajah Terlihat Tua

Bukan hanya cara membuat alis Korea, ketahui beberapa kesalahan membuat alis yang bisa bikin wajah terlihat tua. Berikut di antaranya kami lansir dari Cewekbanget.grid.id:

Kesalahan saat Membuat Alis (Unsplash)

1. Salah Memilih Warna Pensil Alis

Salah memilih warna pensil alis bisa membuat wajah terlihat lebih tua. Supaya terlihat lebih natural, pilihlah warna cokelat tua atau abu-abu gelap karena warna hitam biasanya terlalu gelap untuk warna kulit orang Indonesia.

2. Bentuk Alis Terlalu Menukik

Bentuk alis yang terlalu menukik dan tegas bisa membuat wajah terlihat antagonis. Alis menukik juga cenderung tidak natural, sebaiknya buat alis agak rata agar terlihat lebih muda seperti wanita Korea.

3. Bagian Dalam Alis Terlalu Tebal

Bagian dalam alis yang terlalu tebal bisa membuat wajah terlihat kaku dan galak. Anda bisa membuat gradasi pada bagian dalam alis dekat dengan hidung agar terlihat lebih natural dan membuat wajah tetap terlihat muda.

4. Terlalu Tipis dan Pendek

Membuat alis terlalu tipis dan pendek akan membuat wajah terlihat lebih lebar. Lebih baik membuat alis agak tebal dan soft supaya alis terlihat natural. Buat juga alis sedikit lebih panjang di bagian ekor agar wajah terbingkai sempurna.

5. Terlalu Hitam dan Pekat

Warna alis yang terlalu hitam dan pekat akan membuat alis terlihat tidak natural. Ketika mengaplikasikan pensil alis sebaiknya jangan terlalu ditekan dan garis mengikuti bentuk rambut alis supaya terlihat alami.

Demikian empat cara membuat alis Korea yang bisa dicoba oleh pemula, agar mendapat alis lebih natural dan tetap terlihat muda. Hindari membuat alis terlalu tebal dan menukik karena bisa terlihat tua. Perhatikan juga beberapa kesalahan membuat alis lainnya.

Halaman: