Cek no Indosat dapat dilakukan melalui beragam cara dengan mudah. Jika memiliki lebih dari satu nomor Indosat, Anda bisa mengeceknya secara bersamaan. Indosat memiliki banyak pengguna di Indonesia karena menawarkan beragam layanan dengan harga terjangkau
Mengingat nomor Indosat yang dimiliki mungkin terdengar sederhana, terutama jika nomor tersebut sangat penting dalam konteks pekerjaan. Namun, tidak jarang orang bisa lupa dengan nomor HP sendiri. Ada berbagai alasan untuk hal ini, mulai dari panjangnya deretan angka hingga sulitnya menghafalnya karena urutan angka yang acak.
Cara Cek No Indosat
Beberapa metode cara cek no Indosat yang akan dijelaskan cukup sederhana untuk dilakukan. Berikut cara mengecek nomor Indosat:
1. Menggunakan UMB *123#
Gunakan UMB *123# sebagai langkah pertama dalam mengecek nomor Indosat Ooredoo IM3. Berikut langkah-langkahnya:
- Buka aplikasi telepon di ponsel.
- Tekan *123# dan lanjutkan dengan menekan tombol panggil seperti saat akan membuat panggilan.
- Pilih opsi nomor 22 untuk informasi.
- Selanjutnya, masukkan angka 7.
- Informasi mengenai nomor Anda, pulsa dan masa aktif akan muncul setelah itu.
2. Dial UMB *123*30#
Langkah alternatif untuk memeriksa nomor Indosat Ooredoo IM3 yaitu dengan melakukan panggilan UMB di nomor 12330#. Berikut cara sederhana mengecek nomor Indosat:
- Buka aplikasi telepon seperti pada langkah sebelumnya.
- Tekan *123*30# dan lakukan panggilan dengan menekan tombol panggil.
- Tunggu beberapa saat dan nomor Indosat yang tengah digunakan akan muncul di layar ponsel.
3. Menggunakan Aplikasi MyIM3
Untuk cek no Indosat Ooredoo IM3 melalu aplikasi, Anda bisa menggunakan cara ini pada perangkat Android maupun iPhone. Namun, pastikan memiliki aplikasi MyIM3 telah diinstal. Berikut langkah-langkahnya:
- Buka aplikasi MyIM3 dan temukan nomor yang sedang digunakan di halaman beranda.
- Setelah login, Anda hanya perlu membuka aplikasi ini untuk memverifikasi nomor Indosat yang sedang digunakan dan akan terlihat di tampilan beranda.
- Aplikasi ini juga menyediakan fitur untuk memeriksa kuota internet, sisa pulsa dan informasi lainnya dengan mudah.
4. Layanan Pelanggan atau Call Center
Selain opsi sebelumnya, cek nomor Indosat yang tengah digunakan melalui layanan pelanggan atau call center yang beroperasi 24 jam. Berikut langkah-langkahnya:
- Hubungi nomor 185 melalui panggilan telepon.
- Tunggu sampai operator selesai memberikan informasi awal.
- Setelah itu, tekan tombol nomor 6.
- Setelah masuk, tekan tombol 0.
- Lanjutkan dengan menyampaikan keluhan atau permintaan untuk memeriksa nomor yang sedang digunakan.
5. Menggunakan Situs Web dengan NIK dan KK
Cara cek no Indosat berikutnya melalui situs web menggunakan NIK dan KK. Cara ini bisa digunakan untuk memeriksa nomor Indosat yang digunakan dan terdaftar dengan nomor NIK dan KK yang sama. Langkah-langkahnya sebagai berikut:
- Akses situs resmi di indosatooredoo.com atau langsung ke alamat: myim3.indosatooredoo.com/ceknomor/index
- Input Nomor Induk Kependudukan (NIK) dari e-KTP Anda.
- Masukkan juga Nomor Kartu Keluarga (KK).
- Beri tanda centang pada kotak "Saya bukan robot" (I'm not a robot).
- Klik tombol "Periksa".
Cara Cek No Indosat Aktif atau Tidak
Untuk cara cek no Indosat masih aktif atau tidak, berikut beberapa cara yang bisa dicoba:
1. Melalui Dial Up
- Buka aplikasi telepon atau dial pad di perangkat
- Ketik *123*30# pada papan tombol.
- Klik ikon telepon untuk menginisiasi panggilan.
- Informasi mengenai nomor telepon, pulsa dan masa aktif akan segera muncul di layar perangkat.
Selain menggunakan cara di atas, Anda juga bisa mencoba langkah-langkah berikut:
- Pada aplikasi telepon atau dial pad, ketik *123#.
- Pilih nomor 22 untuk menu informasi.
- Klik telepon dengan menekan angka 7.
- Tampilan informasi nomor telepon, pulsa, dan masa aktif akan langsung ditampilkan di layar perangkat.
2. Cara Mengecek Masa Aktif Kartu Im3 Lewat SMS
- Buka aplikasi pesan pada perangkat.
- Buat pesan baru dan ketikkan kata "USAGE".
- Kirim pesan tersebut ke nomor 363.
- Tanggapan SMS akan segera muncul memberikan informasi mengenai masa aktif kartu IM3 yang dimiliki .
3. Cara Mengecek Masa Aktif Kartu Im3 Lewat Aplikasi MyIm3
- Membuka aplikasi tersebut dan menemukan nomor IM3 pada dashboard aplikasi.
- Jika aplikasi belum terinstall, unduh terlebih dahulu dari Google Play Store atau App Store.
- Setelah mengunduh, Anda akan diminta untuk melakukan verifikasi menggunakan nomor HP. Jika roses verifikasi dan pendaftaran selesai, pengguna dapat memeriksa masa aktif kartu dan informasi lainnya di dashboard aplikasi atau layar utama.
4. Cara Mengecek Masa Aktif Kartu Im3 Lewat Telepon
Cara cek no Indosat masih aktif atau tidak terakhir bisa dilakukan dengan menelpon nomor seseorang yang bukan pengguna Indosat menggunakan telepon biasa. Biasanya, setelah panggilan selesai, Anda akan menerima SMS pemberitahuan mengenai sisa pulsa dan masa aktif kartu.