Marshanda Kenang Penderitaan Ayahnya Dulu Dipukuli Orang

Instagram/@marshanda99
Marshanda
Penulis: Hadi Mulyono
17/6/2022, 11.14 WIB

ZIGI – Marshanda belakangan menjadi sorotan terutama sejak mengumumkan menderita tumor payudara. Penyanyi sekaligus pemain sinetron Bidadari ini mengaku sudah pasrah menjalani hidup dan bahkan siap jika ajal segera menjemput.

Di tengah tekanan yang datang dari berbagai sisi, Marshanda mengungkapkan kerinduannya terhadap sang ayah yang dulu pernah diremehkan. Seperti apa ceritanya? Simak artikel ini sampai habis.

Baca Juga: Denny Sumargo Panik Saat Marshanda Cerita Firasat Kematian

Ayah Marshanda Dibilang Kualat

Dalam konferensi pers bersama wartawan, Marshanda menumpahkan segala emosinya lantaran banyak pihak yang pernah merendahkan ayahnya.

Menurut aktris 32 tahun ini, dulu ayahnya pernah dipukuli orang gara-gara penampilannya yang compang-camping.

"Jujur aja, semua orang yang pernah ngeremehin papa, yang pernah mukulin papa di warung. Waktu papa datang ke warung, terus dia bilang, 'Itu ada anak gue di TV. Ada TV ada Marshanda di situ dia bilang itu anak gue.' Tapi karena papaku kumel, pada ngetawain, pada akhirnya gebuk-gebukan," kata Marshanda dikutip Zigi.id dari YouTube Intens Investigasi pada Jumat, 17 Juni 2022.

Menurut Marshanda, ayahnya pernah dianggap kualat karena telah melakukan banyak kesalahan. Salah satu kesalahan yang diketahui Marshanda adalah ketika sang ayah menyakiti ibunya.

"Tapi kalian yang bilang papa kualat, lo enggak berhak ngomong gitu. Emang elo enggak punya neraka lo sendiri? Lo belum tahu," ucap Marshanda sambil menahan tangis.

 

Meski demikian, Marshanda mengaku tidak akan menuntut siapa saja yang pernah membully orangtuanya. Pelantun lagu Kisah Sedih di Hari Minggu itu merasa tidak pernah bermain dengan drama tuntut menuntut.

"Mainan gue doa sama Allah. Supaya lo dikasih yang sepadan, pelajaran!" tegas Marshanda.

Pekerjaan Baru Marshanda

Sejak membuka diri ke hadapan publik bahwa ia mengalami masalah kesehatan mental, Marshanda kini lebih peduli dengan orang-orang yang juga merasakan hal yang sama.

Mantan istri Ben Kasyafani tersebut kini mengaku punya pekerjaan baru sebagai konselor healing.

"Ketika aku udah ikhlas (untuk meninggal) malah enggak dikasih mati. Sekarang nambah lagi satu profesi aku. Aku sekarang melakukan konseling kayak healing season buat orang-orang. Jadi aku kayak konselor," ucap Marshanda.

Bagi Marshanda, pekerjaan tersebut justru menjadi penyemangatnya yang nomor satu untuk menjalani hidup. Dia masih menyimpan semangat untuk sembuh termasuk dengan cara rutin berobat ke Singapura.

"Intinya kalau aku perlu operasi aku siap operasi. Kalau aku harus berjuang untuk hidup, dengan cara apa pun itu, mau infasif, alternatif, akan aku lakuin. Aku ingin berjuang untuk hidup aku, pengen lihat Sienna nanti punya anak dan mencoba menyebar lebih banyak manfaat bagi orang lain," tambah Marshanda.

Baca Juga: Idap Tumor, Marshanda Siapkan Warisan untuk Sienna