IMF: Perang Dagang Bisa Turunkan 1% PDB Dunia dalam 2 Tahun

Desy Setyowati
12 Oktober 2018, 13:12
Lagarde IMF
Arief Kamaludin | Katadata
Direktur Pelaksana Dana Moneter Internasional (IMF) Christine Lagarde

Dana Moneter Internasional (IMF) menyampaikan, perang dagang, besarnya utang dan disrupsi teknologi menjadi tantangan anyar bagi ekonomi dunia. Bahkan, kajian IMF menunjukan bahwa perang dagang ini bisa menurunkan Produk Domestik Bruto (PDB) sebesar 1% dalam dua tahun ke depan.

Managing Director IMF Christine Lagarde menyampaikan, perang dagang yang melibatkan Amerika Serikat (AS) dan Tiongkok bisa merugikan kedua belah pihak yang berselisih. Begitu pun dengan negara yang terlibat dalam rantai pasok perdagangan antara kedua kubu tersebut.

“Kami memperkirakan bahwa eskalasi ketegangan perdagangan saat ini dapat mengurangi PDB global hampir 1% selama dua tahun ke depan,” ujarnya di Bali Nusa Dua Convention Center, Bali, Jumat (12/10).

Ia menjelaskan, kerja sama di bidang perdagangan mendorong pertumbuhan ekonomi dunia. Kerja sama ini bahkan sudah berjalan selama 70 tahun terakhir. Ketika ada beberapa negara memproteksi dirinya, maka pertumbuhan ekonomi dunia tak bisa sekuat dulu.

(Baca juga: Pidato “Game of Thrones” Jokowi Disambut Meriah di Forum IMF-WB 2018)

Untuk itu, ia merekomendasikan tiga hal untuk mengatasi persoalan ini. Rekomendasi itu di antaranya melakukan eskalasi, memperbaiki sistem, dan bertransaksi tanpa merusak tatanan yang sudah ada. "Karena setiap negara memiliki keuntungan dari kerangka kerja hukum selama bertahun-tahun dan itu membantu dunia," kata dia.

Halaman:
Reporter: Desy Setyowati
Editor: Pingit Aria
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...