Kontrak Baru Blok Sengkang dan East Sepinggan Diteken Besok

Anggita Rezki Amelia
10 Desember 2018, 20:26
Rig
Katadata

Kontrak baru Blok Sengkang dan East Sepinggan diteken besok Selasa (11/12). Kedua blok ini akan menggunakan kontrak skema gross split.

Kontrak Blok Sengkang ini dalam rangka perpanjangan. Blok ini akan tetap dikelola Energy Equity Epic (Sengkang) Pty. Ltd. Bonus tanda tangan blok yang ada di daratan Sulawesi Selatan ini mencapai US$ 12 juta. Sedangkan, Komitmen Kerja Pasti (KKP) lima tahun pertamanya sebesar US$ 88 juta.

Adapun mengenai Blok East Sepinggan di Kalimantan Timur merupakan perubahan dari skema cost recovery menjadi gross split. Menurut Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arcandra Tahar, Eni selaku operator blok tersebut mengubah skema kontrak karena menilai gross split lebih efisien.

"Besok, kontraktor Blok Sengkang dan Merakes (East Sepinggan) tanda tangan kontrak. Langsung dua-duanya," kata Arcandra di Jakarta, Senin (10/12).

Meski begitu, perubahan skema ini tidak mempengaruhi masa kontrak. Eni berkontrak di Blok East Sepinggan mulai 20 Juli 2012 dan akan berakhir 19 Juli 2042.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...