Pipa Duri-Dumai Alirkan Gas ke Kilang Pertamina Mulai April 2019

Image title
11 Januari 2019, 20:20
Pipa Gas
Arief Kamaludin|KATADATA
Pekerjaan pipanisasi gas milik Pertamina Gas di Kawasan Marunda, Jakarta Utara.

PT Perusahaan Gas Negra (PGN) Tbk menargetkan proyek pipa Duri-Dumai, Riau bisa mengalirkan gas ke Kilang Dumai, pada April mendatang. Proyek ini masih dalam tahap penyambungan pipa dari Kilang Pertamina Refinery Unit I di Dumai.

Direktur Infrastruktur PGN Dilo Seno Widagdo menyatakan setelah proyek ini rampung, PGN akan melakukan intrekoneksi pipa gas dari Dumai ke Medan, Sumatera Utara. "Sekarang tinggal ingin menyambungkan lagi refinery unit yang ada di Dumai," kata Dilo, di Jakarta, Jumat (11/1).

Advertisement

Alokasi gas untuk proyek pipa ini sebesar 37 MMSCFD. Pasokan gasnya berasal dari Blok Corridor yang dikelola ConocoPhillips.

Gas ini sebagaian untuk memenuhi kebutuhan kilang milik PT Pertamina (Persero) di Dumai. Kilang minyak Dumai membutuhkan gas sekitar 50 MMSCFD. Pipa tersebut memiliki diameter 24 inch dan memiliki panjang 67 kilometer.

Proyek pipa gas ini juga untuk memenuhi kebutuhan industri di Riau. Kemudian, kebutuhan pelabuhan, dan industri petrokimia dalam rangka mendorong nilai tambah ekonomi daerah, nasional serta daya saing industri.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement