Tak Capai Target, Marketing Sales BSD Rp 6,2 Triliun Sepanjang 2018

Image title
13 Februari 2019, 23:46
BSD
Katadata
BSD City, kawasan kota mandiri kebanggaan PT Bumi Serpong Damai Tbk.

Perusahaan pengembang kawasan BSD City, PT Bumi Serpong Damai Tbk. (BSDE), membukukan nilai penjualan pemasaran (marketing sales) senilai Rp 6,2 triliun sepanjang 2018. Capaian tersebut lebih rendah dari target yang ditetapkan oleh perusahaan sebesar Rp 7,2 triliun, yang juga merupakan capaian marketing sales pada 2017.

Direktur Bumi Serpong Damai (BSD) Hermawan Wijaya menjelaskan, capaian marketing sales tersebut ditopang penjualan produk residensial dan komersial terutama apartemen. Hermawan mengumgkapkan, penjualan produk residensial sepanjang 2018 mencapai Rp 3,47 triliun yang berkontribusi sebesar 56% dari total marketing sales.

Advertisement

Kendati penjualan properti di segmen ini mengalami peningkatan sebesar 23% dibandingkan capaian setahun sebelumnya yang sebesar Rp 2,81 triliun, capaian tersebut juga meleset dari yang telah ditargetkan sebelumnya oleh perusahaan yaitu sebesar Rp 3,65 triliun.

Sementara itu, 44% dari total marketing sales atau sekitar Rp 2,75 triliun, disumbang oleh penjualan produk kawasan komersial, yang juga di bawah target yang telah ditetapkan sebesar Rp 3,55 triliun.  Penjualan di segmen komersial terdiri dari apartemen (strata title) dan rumah toko (ruko).

Padahal, penjualan produk apartemen tercatat Rp 839,82 miliar, naik 167% dibandingkan capaian tahun sebelumnya senilai Rp 228,85 miliar, yang berasal dari sejumlah proyek apartemen milik BSD di antaranya Klaska Residence, Southgate TB Simatupang, The Elements dan Akasa Apartment. Sementara, produk ruko mencatatkan penjualan Rp 535,9 miliar, dan penjualan plot lahan mencapai Rp 1,62 triliun.

(Baca: Bumi Serpong Damai Serap Belanja Modal Rp 2,4 Triliun)

Halaman:
Reporter: Ihya Ulum Aldin
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement