Dede Yusuf dan Keinginannya Tetap di Komisi Kesehatan

Ameidyo Daud Nasution
21 Mei 2019, 11:44
Dede yusuf ingin tetap di komisi IX, dede yusuf, pemilu 2019, pileg, DPR, komisi kesehatan, komisi ketenagakerjaan
twitter @dedeyusuf_1
Dede Yusuf

Dede Yusuf kembali lolos sebagai legislatif dalam Pemilihan Umum (Pemilu) 2019 lewat Partai Demokrat. Dia pun mengungkapkan keinginannya untuk tetap berada di Komisi IX DPR, mengurusi masalah kesehatan dan ketenagakerjaan. 

Dede beralasan dirinya sudah menguasai hal terkait kesehatan dan tenaga kerja. Maklum saja, pria bernama asli Yusuf Macan Effendi ini masih menjabat sebagai Ketua Komisi IX. Meski punya keinginan, namun Dede menyerahkan kepada partai besutan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu tentang penugasannya di DPR periode 2019-2024 mendatang.

Advertisement

"Karena saya sudah cukup menguasai ilmu (kesehatan dan ketenagakerjaan). Tapi nanti tergantung fraksi," kata Dede kepada Katadata.co.id akhir pekan lalu.

Sebagai Ketua Komisi IX, Dede cukup sering jadi sorotan dalam mengurusi hal terkait kesehatan dan ketenagakerjaan. Beberapa aksi yang pernah dilakukannya, seperti blusukan di kawasan industri PT IMIP Morowali, Sulawesi Tengah untuk memeriksa Tenaga Kerja Asing (TKA) Tiongkok. Saat itu, Dede menemukan fakta bahwa jumlah TKA yang ada tidak sesuai dengan diisukan. 

Dede juga kerap mengkritik pemerintah dalam hal ini Kementerian Kesehatan mengenai defisit Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan. Saat itu dia beranggapan, anggaran Rp 4,9 triliun yang dikeluarkan pemerintah belum cukup membantu BPJS menambal defisitnya.

(Baca: Bail Out BPJS Rp 4,9 Triliun Cair, Potensi Defisit Masih Menganga)

Pria kelahiran 14 September 1966 ini kembali lolos ke Senayan dalam Pemilu 2019. "Kalau hasil pleno sudah selesai, ada kenaikan lumayan," ujarnya. Dia memperoleh suara 165.182 atau naik dari yang didapat pada pemilu 2014 yakni 142.608 suara. Adapun daerah pemilihannya adalah Jawa Barat II yang meliputi Kabupaten Bandung dan Kabupaten Bandung Barat.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement