IHSG Berbalik Naik 1,38%, Saham Perbankan Jadi Penopang

Image title
7 Agustus 2019, 18:22
Suasana Bursa Efek Indonesia. Indeks harga saham gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan hari ini, Rabu (7/8), naik 1,38% ke posisi 6.204,19. Saham-saham sektor finansial menjadi penopang reboundnya IHSG.
ANTARA FOTO/APRILLIO AKBAR
Suasana Bursa Efek Indonesia. Indeks harga saham gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan hari ini, Rabu (7/8), naik 1,38% ke posisi 6.204,19. Saham-saham sektor finansial menjadi penopang reboundnya IHSG.

Indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini, Rabu (7/8), berhasil berbalik naik (rebound) setelah pada dua hari perdagangan di pekan ini turun hingga 3,48% ke posisi 6.119,47 dibandingkan posisi akhir pekan lalu di level 6.340,18. IHSG hari ini ditutup pada level 6.204,19 atau naik 1,38%. 

Penopang rebound-nya IHSG pada hari ini yaitu sektor finansial yang naik 1,98%. Beberapa saham di sektor ini yang menguat seperti saham PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI) tercatat naik 3,66% atau sebesar 150 poin menjadi Rp 4.250 per saham, serta PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) naik 2,21% atau 650 poin menjadi Rp 30.050 per saham.

Advertisement

Kemudian, PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI) juga naik 1,38% atau 100 poin menjadi Rp 7.350 per saham, PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BBNI) naik 0,64% atau 50 poin menjadi Rp 7.875 per saham, dan PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (BBTN) naik 3,6% atau 80 poin menjadi Rp 2.300 per saham.

Sektor selanjutnya yang menopang laju positif IHSG hari ini yaitu infrastruktur yang naik 1,94%. Saham PT Telekomunikasi Indonesia (Persero) (TLKM) naik 1,94% atau 80 poin menjadi Rp 4.210 per saham, PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS) naik 0,26% atau 5 poin menjadi Rp 1.950 per saham. PT Jasa Marga (Persero) Tbk (JSMR) juga naik 0,44% atau 25 poin menjadi Rp 5.700 per saham.

(Baca: Katadata Market Index: Tertekan Perang Dagang, IHSG Agustus Bearish)

Lebih lanjut, saham PT Indika Energy Tbk (INDY) juga menguat 0,36% atau 5 poin menjadi Rp 1.390 per saham. PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk (GIAA) naik 12,56% atau 48 poin menjadi Rp 430 per saham, dan saham PT Smartfren Telecom Tbk (FREN) ikut naik 1,84% atau 3 poin menjadi Rp 166 per saham.

Asing Masih Jual Bersih

Menurut data RTI Infokom, pada perdagangan hari ini, total volume perdagangan mencapai 15,01 miliar saham dengan nilai perdagangan Rp 8,71 triliun. Saham-saham tersebut diperdagangkan sebanyak 489.530 kali oleh investor. Tercatat ada 267 saham yang naik, 151 saham yang turun, dan 144 saham yang stagnan.

Meski indeks mencatatkan kinerja positif, investor asing masih melanjutkan tren jualnya di pasar saham setelah pada perdagangan Selasa (6/8) asing membukukan penjualan bersih saham (net sell) hingga Rp 2 triliun. Hari ini investor asing membukukan penjual bersih saham senilai Rp 136,6 miliar pada pasar reguler. 

Halaman:
Reporter: Ihya Ulum Aldin
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement