Harga Beras Naik Usai Banjir, Inflasi Pekan Kedua Januari Capai 0,41%

Agatha Olivia Victoria
10 Januari 2020, 14:22
harga beras naik, banjir, inflasi januari, bank indonesia
Pekerja mengemas beras ke dalam karung di Pasar Induk Beras Cipinang, Jakarta. Naiknya harga beras lantaran banjir menjadi faktor utama pendorong inflasi pekan kedua Januari sebesar 0,41%.

Bank Indonesia(BI) mencatat, terdapat kenaikan harga di beberapa wilayah yang terdampak banjir. Adapun kenaikan harga secara umum terlihat pada komoditas beras.

Kenaikan harga beras menjadi salah satu faktor pendorong inflasi pada pekan kedua Januari 2020 yang tercatat sebesar 0,41% secara bulanan atau 2,81% secara tahunan. Namun Gubernur BI Perry Warjiyo mengatakan bahwa kenaikan harga akibat banjir terbatas di beberapa wilayah seperti Jakarta, Depok, dan Bogor.

Advertisement

"Secara umum lebih terlihat pada harga beras, sementara harga lain tidak berdampak signifikan," kata Gubernur BI Perry Warjiyo saat ditemui di Kompleks BI, Jakarta, Jumat (10/1).

Meski demikian, dia menyebutkan bahwa tingkat inflasi pekan kedua Januari ini secara bulanan lebih rendah dari rata-rata historis sejak 2016. Adapun rata-rata inflasi secara bulanan dari 2016 hingga 2019 mencapai 0,64%.

(Baca: Cukai dan Harga Rokok Naik, Inflasi Tahun Ini Diprediksi Capai 3,3%)

Halaman:
Reporter: Agatha Olivia Victoria
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement