Inggris, Brasil, dan Prancis Jadi Timnas Termahal Piala Dunia 2022
Piala Dunia Qatar 2022 telah dimulai pada Minggu (20/11) lalu. Sejauh ini, biaya perhelatan sepakbola terbesar sejagat itu telah menjadi yang termahal sepanjang sejarah.
Tak hanya itu, Piala Dunia Qatar juga diisi oleh para pemain-pemain kelas dunia yang dibanderol dengan harga selangit pula. Mayoritas bermain di liga top dunia seperti Liga Primer Inggris, La Liga Spanyol, Serie A Italia, dan Bundesliga Jerman.
Dikutip dari Statista, Timnas Inggris menjadi tim nasional yang dihuni pemain-pemain paling mahal. Total, 26 pemain Three Lions dibanderol dengan harga 1,49 miliar Euro atau setara dengan Rp 24,1 triliun (1 Euro= Rp 16.126).
Jika mengacu pada laman Transfermarkt, harga pemain Timnas Inggris termahal adalah Phil Foden yang dibanderol €110 juta atau setara Rp 1,7 triliun. Di bawahnya, gelandang Borussia Dortmund Jude Bellingham yang harganya dipatok senilai €100 juta atau Rp 1,6 triliun.
Pemain Tottenham Hotspur Harry Kane dan winger Arsenal Bukayo Saka berada di peringkat ketiga dengan harga €90 juta atau setara Rp 1,4 triliun. Menyusul di bawahnya, gelandang serang Chelsea Mason Mount yang dibanderol €75 juta atau Rp 1,2 triliun.
Di bawah Inggris adalah Brasil dengan harga pemain timnas mereka sebesar €1,45 miliar atau setara Rp 23,4 triliun. Dari laman Transfermarkt, pemain termahal Tim Samba adalah Vinicius Junior yang merupakan pemain sayap Real Madrid dengan nilai €120 juta atau Rp 1,9 triliun.
Di bawahnya adalah rekan setimnya di Madrid yakni Rodrygo dengan harga €80 juta atau Rp 1,2 triliun. Sedangkan harga megabintang PSG Neymar saat ini sama dengan penyerang Arsenal Gabriel Jesus dan sayap Manchester United Antony yang sama-sama mencapai €75 juta atau Rp 1,2 triliun.
Prancis menjadi timnas ketiga dengan pemain termahal di Piala Dunia 2022 yakni €1,33 miliar atau Rp 21,5 triliun. Striker PSG Kylian Mbappe dibanderol sebagai pemain Les Bleus termahal yakni €160 juta atau setara Rp 2,5 triliun.
Sedangkan Timnas Kostarika didapuk sebagai tim dengan harga pemain termurah di Qatar 2022 yakni €23 juta atau setara Rp 370,8 miliar. Dari laman Transfermarkt, pemain termahal mereka adalah Joel Campbell yakni €2,5 juta atau Rp 40,3 miliar.
Dikutip dari Statista, ini tim nasional dengan harga pemain termahal di Piala Dunia Qatar 2022:
1. Inggris dengan nilai €1,49 miliar
2. Brazil dengan nilai €1,45 miliar
3. Prancis dengan nilai €1,337 miliar
4. Spanyol dengan nilai €1,2 miliar
5. Portugal dengan nilai €1,15 miliar
6. Jerman dengan nilai €1,02 miliar
7. Belanda dengan nilai €756 juta
8. Argentina dengan nilai €748 juta
9. Uruguay dengan nilai €590 juta
10. Belgia dengan nilai €562 juta
11. Kroasia dengan nilai €478 juta
12. Serbia dengan nilai €404 juta
13. Denmark dengan nilai €403 juta
14. Swiss dengan nilai €366 juta
15. Amerika Serikat dengan nilai €365 juta
16. Senegal dengan nilai €315 juta
17. Maroko dengan nilai €315 juta
18. Polandia dengan nilai €313 juta
19. Ghana dengan nilai €207 juta
20. Jepang dengan nilai €205 juta
21. Meksiko dengan nilai €195 juta
22. Kanada dengan nilai €193 juta
23. Wales dengan nilai €181 juta
24. Kamerun dengan nilai €177 juta
25. Ekuador dengan nilai €163 juta
26. Korea Selatan dengan nilai €159 juta
27. Tunisia dengan nilai €57 juta
28. Iran dengan nilai €53 juta
29. Arab Saudi dengan nilai €49 juta
30. Australia dengan nilai €38 juta
31. Qatar dengan nilai €29 juta
32. Kostarika dengan nilai €23 juta.