6 Vitamin Penting untuk Rambut agar Tumbuh Subur dan Sehat

Image title
22 Oktober 2021, 08:19
Vitamin C salah satu vitamin penting untuk rambut
freestock.org
Vitamin C salah satu vitamin penting untuk rambut

Walaupun demikian, para ahli tidak menyarankan Anda yang tidak mengalami defisiensi untuk meningkatkan pertumbuhan rambut dengan suplemen vitamin B12.

Anda dapat memenuhi kebutuhan vitamin B kompleks melalui berbagai makanan seperti daging, produk olahan susu, dan sumber protein hewani lainnya.

3. Vitamin C

Vitamin penting untuk rambut selanjutnya adalah vitamin C. Hal itu dikarenakan salah satu penyebab kerusakan rambut yang mungkin tidak Anda sadari yaitu paparan radikal bebas. Paparan radikal bebas berlebih dapat menghambat pertumbuhan dan menyebabkan rambut rusak.

Untungnya, Anda bisa mengatasi masalah tersebut dengan memanfaatkan vitamin C untuk memanjangkan rambut. Vitamin C mengandung senyawa antioksidan yang kuat untuk melindungi tubuh dari radikal bebas.

Bahkan, vitamin C berkhasiat dalam menghasilkan produksi kolagen yang penting untuk proses pertumbuhan kulit dan rambut. Anda bisa memperoleh vitamin C dari lemon dan jeruk, maupun stroberi, paprika, serta jambu biji.

4. Vitamin D

Sadarkah Anda bahwa kekurangan vitamin D ternyata bisa memicu kebotakan? Vitamin D dipercaya dapat membantu membuat folikel baru. Folikel yaitu pori-pori kecil di kulit kepala yang menjadi tempat pertumbuhan rambut baru.

Meski dianggap penting, peran utama vitamin D terhadap rambut sebenarnya masih belum jelas.

Walaupun demikian, tidak ada salahnya untuk mendapatkan asupan vitamin D yang cukup guna memanjangkan rambut. Selain paparan sinar matahari, Anda bisa memperoleh vitamin dari:

  • ikan berlemak, seperti ikan salmon,
  • minyak ikan cod, serta
  • jamur-jamuran yang diperkaya vitamin D.

5. Vitamin E

Pada dasarnya, peran vitamin E untuk rambut tidak jauh berbeda dengan vitamin C, yaitu mencegah stres oksidatif. Bahkan, vitamin E juga disebut dapat digunakan untuk memanjangkan rambut.

Ini dibuktikan melalui penelitian yang dimuat dalam Tropical life sciences research. Penelitian ini memperlihatkan orang dengan rambut rontok mengalami peningkatan pertumbuhan rambut sebesar 35,4%.

Hasil dalam penelitian tersebut terlihat setelah mereka diberikan suplemen vitamin E selama 8 bulan. Tak hanya suplemen, sumber vitamin E dalam makanan lainnya meliputi:

  • biji bunga matahari,
  • almond,
  • bayam, dan
  • alpukat.

6. Zinc

Berbagai vitamin di atas memang penting untuk pertumbuhan rambut, tetapi jangan lupakan berbagai mineral yang bermanfaat untuk memanjangkan rambut. Salah satu yang digadang-gadangkan dapat memenuhi impian rambut panjang yakni zinc.

Mineral zinc (seng) berperan penting dalam pertumbuhan dan perbaikan jaringan rambut. Mineral ini bekerja dengan membantu menjaga sebum di sekitar folikel agar berfungsi dengan baik.

Anda bisa memperoleh zinc lewat suplemen atau makanan seperti:

  • daging sapi,
  • bayam,
  • labu, dan
  • lentil.

Demikianlah daftar vitamin penting untuk rambut yang bisa didapatkan di sekitar lingkungan dan bisa diolah dengan mudah. 

Halaman:
Editor: Safrezi
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...