Tutorial Cara Membatalkan Secret Chat di Telegram Paling Mudah

Image title
13 September 2022, 18:53
cara membatalkan secret chat di telegram
pixabay.com
Ilustrasi, logo layanan bertukar pesan dan media sosial Telegram.

Sebelum membahas kiat-kiat dan cara membatalkan secret chat, tidak ada salahnya bagi Anda untuk mempelajari cara mengaktifkan fitur tersebut.

Masih melansir Gadgetnows, ikuti petunjuk berikut ini untuk memulai obrolan rahasia:

Cara Mengaktifkan Secret Chat di Telegram

  • Pertama buka aplikasi Telegram di ponsel Anda.
  • Setelah itu buka menu Profil akun pengguna lain yang ingin diajak berkomunikasi.
  • Langkah selanjutnya ketuk ikon titik tiga pada layar ponsel Anda.
  • Kemudian pilih opsi Mulai Obrolan Rahasia atau Start Secret Chat.
  • Tunggu beberapa saat. Lalu Anda bisa berkomunikasi dengan akun pengguna lain di secret chat.

Tutorial Singkat Cara Membatalkan Secret Chat di Telegram

Sebenarnya menghapus atau cara membatalkan secret chat di Telegram sama saja seperti Anda menghapus pesan biasa.

Di Telegram, Anda cukup menghapus obrolan yang sebelumnya sudah diaktifkan fitur secret chat. 

Ketika Anda menghapus obrolan, sebuah pesan di layar ponsel Anda akan muncul yang mengatakan "Secret Chat Canceled". Pemberitahuan seperti ini menandakan bahwa ruang obrolan rahasia Anda dengan pengguna lain sudah diakhiri atau dibatalkan.

Supaya Anda bisa lebih memahaminya, simak penjelasan cara membatalkan secret chat di Telegram berikut ini:

  • Langkah pertama untuk membatalkan secret chat di Telegram adalah, membuka aplikasi pesan singkat ini di ponsel Anda.
  • Kemudian cari dan temukan secret chat di tab Semua atau Pribadi.
  • Jika sudah menemukannya, maka tekan dan tahan pada secret chat tersebut.
  • Ketuk ikon tempat sampah di sebelah kiri ikon atau menu tiga titik.
  • Ketuk Hapus Obrolan maka secret chat di Telegram akan langsung terhapus.

Cara Membatalkan Secret Chat di Telegram Secara Otomatis

Selain metode di atas, Anda juga masih bisa menerapkan cara membatalkan secret chat lainnya. Anda dapat menggunakan opsi Set self-destruct timer. Berikut ini, adalah langkah-langkah yang harus dilakukan sebagai cara membatalkan secret chat di Telegram secara otomatis:

 

  • Buka secret chat di Telegram Anda.
  • Kemudian pilih menu Lainnya/Other.
  • Setelah itu pilih Set self-destruct timer.
  • Anda kemudian dapat memilih berapa lama waktu yang dimiliki secret chat dibatalkan.

Dengan fitur self-destruct timer, pesan akan secara otomatis menghilang dari secret chat yang sudah Anda buat, setelah waktu yang ditentukan.

Halaman:
Editor: Agung
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...