Encore Konser Seventeen, Datangi Indonesia dan Filipina

Ghina Aulia
8 Desember 2022, 16:35
Konser Seventeen.
Seventeen
Poster Be The Sun additional show.

Tak hanya Asia, Be The Sun juga diadakan hingga ke benua Eropa dan Amerika. Dimulai dari Kota Seoul, Seventeen bertolak menuju Vancouver, Seattle, Oakland, LA, Houston, Fort Worth, Chicago, Washington DC., Atlanta, Belmont Park, Toronto, dan Newark. Selain itu, pihaknya juga menambahkan keterangan ‘More to Come.’

Encor (Additional Show) di Jakarta

Bukan hal yang asing untuk penggemar KPop dengan istilah encore, biasanya kata tersebut merujuk pada konser atau pertunjukan tambahan. Misalnya seperti Be The Sun akan diadakan kembali di kota tertentu setelah tur selesai.

Biasanya, encore diadakan di Korea Selatan. Ibaratnya memulai dan menutup tur konser dari tempat yang sama.

Namun, hal berbeda terjadi dengan Seventeen. Secara mengejutkan, Seventeen mengumumkan konser encore di dua negara berbeda dan tidak ada Korea Selatan di dalamnya.

Melalui akun Instagram resmi, Seventeen mengumumkan konser tambahan di Indonesia dan Filipina. Tepatnya di Kota Jakarta dan Bulacan.

Sontak hal tersebut menjadi perbincangan di antara penggemar internasional. Lantaran dua negara tersebut sama-sama di benua Asia dan di dalamnya tidak terdapat Korea Selatan.

Namun pengumuman tersebut juga secara tidak langsung menggambarkan antusias penggemar yang sebelumnya hadir di Be The Sun. Bisa saja banyaknya penonton menentukan terpilihan Jakarta dan Bulacan untuk diadakan konser encore.

Berdasarkan rilis resmi, konser tersebut akan diadakan pada 28 Desember 2022 di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat. Perlu diketahui juga bahwa kapasitasnya jauh lebih besar dibanding Be The Sun Jakarta sebelumnya.

Masih menggandeng promotor Mecima Pro, penjualan tiket dibuka pada 22 Oktober 2022 silam. Dari segi harga, konser encore lebih beragam karena section atau seating plan yang lebih banyak.

Melansir dari unggahan resmi Mecima Pro, berikut ini adalah daftar harga tiket konser Seventeen mendatang:

a. Kategori Purple A dan B: Rp 1.100.000
b. Kategori Green A dan B: Rp 1.500.000
c. Kategori Yellow A dan B: Rp 1.900.000
d. Tribune A2 dan B2: Rp 2.000.000
e. Kategori Pink A dan B: Rp 2.500.000
f. Kategori Blue A, B, C, D, E, dan F: Rp 3.000.000
g. Kategori Blue A, B, E,D termasuk Soundcheck: Rp 3.600.000

Seating Plan Konser Seventeen

a. Kategori Purple A dan B: standing
b. Kategori Green A dan B: standing
c. Kategori Yellow A dan B: standing
d. Tribune A2 dan B2: seating
e. Kategori Pink A dan B: standing
f. Kategori Blue, A, B, C, D, E, dan F: standing
g. Kategori Blue A, B, E, D termasuk Soundcheck: standing

Itulah penjelasan lengkap mengenai konser seventeen mendatang. Termasuk di dalamnya harga dan seating plan Be The Sun yang akan berlangsung pada 28 Desember 2022.

Halaman:
Editor: Intan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...