6 Contoh Puisi Tema Kesehatan sebagai Referensi

Destiara Anggita Putri
28 November 2022, 14:31
Puisi Tema Kesehatan
Unsplash
Ilustrasi, menikmati hidup.

Aku selalu ingat sehatmu

maka aku selalu terluka melihat kau sakit

sembari tertawa kau bercerita banyak tentang sakitmu

Karena airmata memang mesti dipendam di kedalaman luka

seringkih doa, hanya iman dan Al Amin yang mengokohkannya.

Lekas sembuh, kawanku

biar aku punya ingatan baru

tentang sehatmu.

4. Ayo Hidup Sehat

Mulailah dari sekarang

Makan makanan yang bergizi

Memakan sayur

Memakan buah

Jangan kau malas, ayo makan makanan yang bergizi

Untuk tubuh yang sehat

Berikan yang terbaik untuk kesehatanmu

karena pada tubuh yang sehat, ada jiwa kuat

Aku tidak mau sakit

Rasanya pahit

Tubuhku tak berdaya

Lemas dan bertenaga

Aku berjanji pada ibu

Akan makan makanan yang bergizi

Banyak minum air putih

Tidur yang cukup

Tak akan jajan sembarangan lagi

Untuk semuanya

Ayo jaga kesehatan dari sekarang

Cintai tubuhmu, sayangi kesehatanmu

Karena sehat itu mahal

5. Kesehatan Jiwa Ragaku

Untuk jiwa dan raga

Engkau saling berkaitan

Menyatu pada tubuh ini

Jika jiwa dan raga tidak sehat

Maka semuanya tidak berarti

Teruntuk kesehatan jiwa

Aku akan bergaul dengan teman sefrekuensi

dan memiliki perilaku yang baik

 

Teruntuk kesehatan raga

Aku akan rajin berolahraga

Memakan makanan sehat

Dan melakukan istirahat yang cukup

Untuk jiwa dan raga

Aku akan selalu menjaga kesehatanmu

6. Sehat 

Aku selalu ingat sehatmu

Sebatang rokok di sela bibirmu

Kau bercerita banyak tentang hal-hal nyata

Seingatku kau memang jarang bicara mimpi

Karena impian mesti dipendam di kedalaman sepi

Serahasia doa, hanya batin dan Ilahi yang mengetahui

Aku selalu ingat sehatmu

Secangkir kopi dan segelas air putih dingin

Kau bercerita banyak tentang segala hal, kecuali mimpi

Seingatku sekalinya kau bicara impian, itu pasti telah terwujud

Karena impian mesti dipendam di kedalaman sujud

Selirih doa, hanya sajadah dan Khalik yang mendengarnya

Aku selalu ingat sehatmu

Maka aku selalu terluka melihat kau sakit

Sembari tertawa kau bercerita banyak tentang sakitmu

Karena airmata memang mesti dipendam di kedalaman luka

Seringkih doa, hanya iman yang mengokohkannya

Lekas sembuh, Kawanku

Biar aku punya ingatan baru

Tentang sehatmu

Halaman:
Editor: Agung
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...