BMKG Ramal Jakarta dan Kota Besar Lainnya Diguyur Hujan Hari Ini

Abdul Azis Said
7 Mei 2023, 08:42
bmkg, hujan, hujan ringan, hujan sedang
ANTARA FOTO/Aprillio Akbar/rwa.
Ilustrasi. BMKG memperkirakan, hujan dengan intensitas ringan, antara lain akan turun di sebagian wilayah Jakarta.

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan hujan dengan intensitas ringan hingga sedang turun di sejumlah kota besar di Indonesia pada Minggu siang dan malam. Hujan dengan intensitas ringan, antara lain akan turun di sebagian wilayah Jakarta. 

Berdasarkan perkiraan BMKG, hujan akan turun di Jakarta Barat dengan intensitas ringan, sedangkan wilatah Jakarta Selatan dan Jakarta Timur diguyur hujan dengan intensitas sedang.

Hujan ringan pada siang hari juga akan terjadi di Kota Banda Aceh, Palangka Raya, Tanjung Pinang, Manokwari, dan Mamuju. Hujan disertai dengan petir akan turun di Kota Banjarmasin dan Ambon dan hujan intensitas sedang akan turun di  Yogyakarta, Kendari, Manado, dan Medan pada siang hari.

Hujan ringan juga diperkirakan turun di Kota Yogyakarta, Jambi, Bandung, Palangka Raya, Samarinda, Ambon, Jayapura, dan Pekanbaru pada malam hari. Sementara hujan disertai petir akan terjadi di kota Tarakan, serta hujan intensitas sedang berpotensi terjadi di Mamuju. 

Adapun kota Bandar Lampung diprakirakan cerah pada malam hari, sementara cuaca Kota Denpasar, Bengkulu, Pontianak, Banjarmasin, Mataram, Kupang, dan Palembang diprakirakan cerah berawan.

Kota Banda Aceh, Serang, Jakarta Pusat, Gorontalo, Semarang, Surabaya, Tanjung Pinang, Ternate, Manokwari, Makassar, Kendari, Manado, Padang, dan Medan juga diprakirakan berawan pada malam hari.

Editor: Agustiyanti
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...