Sandiaga Klarifikasi Soal Ganjar Pranowo the Next President: Itu Doa

Andi M. Arief
3 Juli 2023, 11:33
Sandiaga soal Ganjar Pranowo the Next President
ANTARA FOTO/Aprillio Akbar/foc.
Menparekraf Sandiaga Uno memberikan keterangan pers di Nusa Dua, Bali, Kamis (26/5/2022).

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif melakukan klarifikasi terkait komentarnya di Bandara Internasional King ABdulaziz, Arab Saudi. Komentar yang dimaksud adalah menyatakan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo sebagai "The Next President" atau presiden selanjutnya.

Sandiaga merupakan salah satu dari 10 nama yang masuk dalam kajian PDIP untuk mendampingi Ganjar dalam Pilpres 2024. Adapun, Sandiaga diajukan sebagai calon wakil presiden oleh Partai Persatuan Pembangunan. 

Menurut Sandiaga, pernyataan Ganjar the Next President tidak berkaitan langsung dengan penentuan cawapres pendamping Ganjar. Ia menyebut pernyataan itu sebagai hal lumrah. 

"Itu doa, kan baru selesai ibadah haji di sini. Ungkapan itu adalah doa," kata Sandiaga di Istana Kepresidenan, Senin (3/7).

Sandiaga mengaku belum mendapatkan informasi terbaru terkait pembahasan pendamping Ganjar pada Pilpres 2024. Menurutnya, hal tersebut masih dikomunikasikan antara Plt Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono dengan pihak PDIP.

Lebih jauh Menparekraf menjelaskan langkah politik yang akan ditempuhnya tidak akan mengganggu perekonomian di level terbawah. Menurutnya, politik di dalam negeri harus stabil dalam menghadapi Pilpres 2023.

"Jangan sampai politik ini menganggu pertumbuhan ekonomi kita yang masih sangat bagus. Lapangan kerja tercipta dan juga inflasi ini harus terjaga," kata Sandiaga.

Halaman:
Reporter: Andi M. Arief
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...