Hary Tanoe dan Keluarganya Kompak Daftar Jadi Caleg di Tujuh Dapil

Syahrizal Sidik
22 Agustus 2023, 21:12
Hary Tanoe dan Keluarganya Kompak Daftar Jadi Caleg di Tujuh Dapil
ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/nz
Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo beserta keluarganya kompak mendaftarkan diri sebagai caleg dalam Pemilu Serentak 2024.
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
A post shared by Katadata Indonesia (@katadatacoid)

Untuk diketahui, KPU sebelumnya mengumumkan terdapat sebanyak 9.925 nama bakal calon anggota legislatif yang sudah terdaftar dalam DCS KPU RI.

Nama-nama caleg yang sudah ditetapkan ini diumumkan di situs KPU pada 19 hingga 23 Agustus 2023. Adapun, masa pendaftaran bakal calon anggota legislatif (bacaleg) oleh partai
politik peserta pemilu sudah berlangsung sejak 1-14 Mei 2023.

Partai Perindo sendiri mengusung sebanyak 580 nama dalam DCS di 84 daerah pemilihan atau memenuhi 100% dari jumlah kursi di setiap dapil bersama 11 partai politik lainnya.

Di sisi lain, Hary Tanoe, yang juga Ketua Umum Perindo menyatakan partainya mendukung pencalonan Ganjar Pranowo sebagai calon presiden dalam kontestasi Pilpres 2024.

Pengusaha bisnis media dan properti ini menyebut, sebelumnya telah melakukan safari politik dengan sejumlah partai lain sebelum akhirnya memutuskan untuk bergabung dengan PDIP.

"Pada akhirnya putusan jatuh untuk bermitra kerja sama politik dengan PDI Perjuangan," kata Hary, seperti dikutip dari Antara.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...