Survei Terbaru Indikator: Prabowo Ungguli Anies, Ganjar Posisi Buncit

Ade Rosman
18 Januari 2024, 12:04
Capres nomor urut 1 Anies Baswedan (kanan) bersama capres nomor urut 2 Prabowo Subianto (kiri) mengenakan jaket sebagai komitmen pemberantasan korupsi saat menghadiri Penguatan Anti Korupsi untuk Penyelenggara Negara Berintegritas (Paku Integritas) di Ged
ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/wpa.
Capres nomor urut 1 Anies Baswedan (kanan) bersama capres nomor urut 2 Prabowo Subianto (kiri) mengenakan jaket sebagai komitmen pemberantasan korupsi saat menghadiri Penguatan Anti Korupsi untuk Penyelenggara Negara Berintegritas (Paku Integritas) di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Rabu (17/1/2024). Paku integritas menjadi momentum pernyataan komitmen tiga pasangan capres-cawapres dalam pemberantasan korupsi di Indonesia.
Button AI Summarize

Survei terbaru yang dirilis Indikator Politik Indonesia menunjukkan pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka unggul. Dalam simulasi pilpres yang dilakukan pada 30 Desember 2023 - 6 Januari 2024 Prabowo - Gibran mengantongi 45,79% suara. 

Direktur Eksekutif Indikator Politik Indonesia, Burhanuddin Muhtadi dalam paparannya mengungkapkan, pasangan Prabowo - Gibran unggul cukup jauh dibanding dua calon lain. Pasangan Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar berada di posisi kedua dengan  25,47 %, dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD di posisi ketiga dengan 22,96%.

Burhanuddin mengatakan, survei tatap muka tersebut dilakukan sebelum debat ketiga Pilpres yang dilakukan beberapa waktu lalu. Ia menyebut, berdasarkan temuan Indikator Politik Indonesia, alasan responden memilih Prabowo-Gibran didasari banyak faktor. 

“Alasan yang paling pertama tegas, berwibawa, berlatar belakang militer,” kata Burhanuddin dalam paparannya, yang disiarkan di YouTube Indikator Politik Indonesia, Kamis (18/1).

Burhanuddin mengatakan, berdasarkan temuannya alasan lain responden memilih pasangan 02 karena faktor Presiden Joko Widodo. Responden meyakini, pasangan Prabowo - Gibran bisa melanjutkan program yang telah dibuat presiden Jokowi. 

“Banyak mereka (responden) yang memilih karena alasan ini, memilih Pak Prabowo. Kemudian banyak juga yang memilih Prabowo karena Gibran,” kata dia.

Halaman:
Reporter: Ade Rosman
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...