WhatsApp Buat 6 Fitur Baru, Bisa di 2 Ponsel – Perbesar Resolusi Foto

Fahmi Ahmad Burhan
28 September 2021, 10:47
WhatsApp, Facebook
PXHERE.COM
Logo WhatsApp

WhatsApp mengembangkan enam fitur baru yang dikabarkan tersedia segera. Dua di antaranya yakni memungkinkan platform dipakai di dua ponsel dan memperbesar resolusi konten foto hingga video.

Sebelumnya, konektivitas mulri-perangkat hanya tersedia di desktop, laptop, tablet, atau gawai non-ponsel lain. WABetaInfo melaporkan, kini WhatsApp mengembangkan fitur bernama multi-perangkat 2.0.

"Itu memungkinkan pengguna menautkan akun utama mereka ke ponsel lain," demikian dikutip dari Business Insider, Senin (27/9).

Saat ini, WhatsApp mengembangkan fitur versa beta itu pada iOS. Ke depan, ini akan tersedia pada perangkat tablet dan smartphone Android. Namun belum diketahui waktu perilisannya.

Setelah WhatsApp meluncurkan fitur itu, pengguna bisa menautkan akun di perangkat seluler dan menyinkronkan obrolan dari gawai pertama ke kedua dengan enkripsi end-to-end.

Nantinya, setiap kali pengguna membuka WhatsApp di ponsel kedua, ia akan mengunduh semua pesan dari server tanpa perlu gawai utama terhubung ke internet.

Pada Juni, WhatsApp sebenarnya telah mengembangkan fitur multi-perangkat yang memungkinkan pengguna mengakses WhatsApp di empat gawai sekaligus.

Kepala WhatsApp Will Cathcart dan CEO Facebook Mark Zuckerberg juga mengonfirmasi, layanan tersebut memungkinkan pengguna mengirim pesan teks dari beberapa perangkat. “Pengguna bakal dapat menautkan hingga empat perangkat ke akun,” demikian isi laporan WABetaInfo dikutip dari The Star, tiga bulan lalu (21/6).

Fitur kedua, menyembunyikan informasi terakhir terlihat atau last seen untuk kontak tertentu. Menurut WaBetaInfo, fitur ini masih dalam pengembangan dan segera mencapai versi stabil. 

Halaman:
Reporter: Fahmi Ahmad Burhan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...