East Ventures Suntik Startup Marketplace Sneakers Novelship Rp 146 M

Fahmi Ahmad Burhan
25 Mei 2022, 16:02
Novelship, startup, pendanaan, pendanaan startup, east ventures
East Ventures
Novelship

Startup marketplace sepatu sneakers, pakaian streetwear, dan berbagai koleksi dengan edisi terbatas, Novelship mendapatkan pendanaan seri A US$ 10 juta atau sekitar Rp 146 miliar. Investasi ini dipimpin oleh perusahaan modal ventura GSR Ventures dan East Ventures

Investor lain yang berpartisipasi yakni K3 Ventures dan iGlobe Partners.

CEO Novelship Richard Xia mengatakan, dana tersebut akan digunakan untuk mencapai posisi kepemimpinan di negara-negara seperti Singapura, Malaysia, Indonesia, Australia, Selandia Baru, dan Taiwan. Novelship juga bakal ekspansi ke lebih banyak pasar di Asia Pasifik.

Selain itu, terus mengeksplorasi integrasi dunia virtual atau metaverse dan kemitraan dengan merek-merek lain di dunia ritel.

Novelship melayani para pelanggan yang tersebar di seluruh Asia Pasifik. Perusahaan yang berdiri pada 2018 ini mencatatkan volume penjualan tumbuh 5,3 kali lipat tahun lalu.

Richard mengatakan, Novelship akan terus memahami denyut nadi generasi Z dan tren terbaru dari seluruh dunia. Selain itu, mengamati setiap momen budaya yang relevan untuk menyediakan produk terbaru dan edisi terbatas dari berbagai merek seperti Nike, Air Jordan, Yeezy, dan Supreme, dan lainnya.

Halaman:
Reporter: Fahmi Ahmad Burhan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...