Transaksi TikTok Shop Tokopedia di Indonesia Timur Naik di Tengah Tren Deflasi
Tokopedia dan TikTok Shop Tokopedia mencatatkan peningkatan transaksi di Indonesia bagian timur, meski ekonom menyoroti deflasi lima bulan berturut-turut yang dinilai menjadi tanda penurunan daya beli masyarakat.
Communications Senior Lead Tokopedia and TikTok E-commerce Antonia Adega menyampaikan program promosi seperti Beli Lokal dan Promo Guncang membuat transaksi di Indonesia Timur pada semester I 2024 meningkat dibandingkan semester II 2023.
Rincian transaksi di platform Tokopedia selama semester I atau Januari – Juni sebagai berikut:
- Daerah dengan kenaikan transaksi tertinggi: Kepulauan Aru, Maluku Tenggara, dan Tual
- Produk dengan kenaikan transaksi tertinggi: pakaian muslim pria, helm motor, gitar dan bass dengan kenaikan rata-rata hampir dua kali lipat
- Derah dengan kenaikan transaksi tertinggi di Papua: Deiyai, Mamberamo Tengah, dan Waropen, Papua dengan rata-rata 1,5 kali lipat
- Produk dengan kenaikan transaksi tertinggi: perawatan bayi, pakai muslim pria, dan peralatan olah raga yang naik lebih dari dua kali lipat.
- Kategori produk yang diminati di Maluku dan Papua: sepatu, atasan, dan perawatan wajah
Animo masyarakat untuk belanja online melalui Tokopedia di Nusa Tenggara Barat atau NTB dan Nusa Tenggara Timur alias NTT juga cenderung meningkat. Rinciannya sebagai berikut:
- Daftar produk dengan kenaikan transaksi tertinggi:
- NTB: pakaian muslim pria, perlengkapan ibadah, dan gaun muslim dengan kenaikan rerata hampir dua kali lipat.
- NTT: outerwear muslim wanita, merchandise seperti photobook, photocard, poster, serta machinery seperti mesin bending dan mesin bandsaw dengan kenaikan rata-rata hampir 3,5 kali lipat.
- Daftar kategori produk terlaris:
- NTB: minuman, perawatan wajah, atasan
- NTT: taman, atasan, sepatu
Rincian kenaikan transaksi di platform TikTok Shop Tokopedia selama kuartal II dibandingkan kuartal I 2024 sebagai berikut:
- Daerah dengan kenaikan transaksi tertinggi: Bali, Kalimantan Selatan, dan NTB.
- Produk dengan kenaikan tertinggi: peralatan kamar mandi, pakaian adat perempuan, perlengkapan taman, perlengkapan olahraga dan kegiatan luar rungan, serta perlengkapan untuk memanggang. Penjualan produk-produk ini rerata naik hampir dua kali lipat.
“Mempelajari kondisi pasar, seperti produk terlaris, bisa mendatangkan ide memulai usaha,” kata Antonia dalam keterangan pers, Rabu (9/10).
Selain memberikan insights atau data yang diolah terkait produk terlaris, TikTok Shop Tokopedia rutin menggelar kampanye. Pada festival diskon 10.10, kedua platfrom ini menawarkan diskon sebagai berikut:
- Beli Lokal: memberikan banyak pilihan produk dari pelaku usaha lokal dengan harga lebih murah lewat diskon, flash sale, dan cashback
- Promo Guncang: mendorong kenaikan transaksi pada setiap tanggal kembar dengan diskon 50%, flash sale Rp 10.000, free atau bebas ongkos kirim, dan lainnya.
“Pada Promo Guncang 5.5 dan 6.6 misalnya, masing-masing berhasil meningkatkan penjualan lebih dari 66% dan 72%,” ujar Antonia Adega.
Data TikTok Shop Tokopedia itu menunjukkan masih ada peningkatan transaksi, khususnya di Indonesia Timur selama Januari – Juni, meski ada isu deflasi. Badan Pusat Statistik atau BPS mencatat deflasi secara bulanan alias month to month (mtm) pada September 0,12% dan secara tahunan atau year on year (yoy) 1,84%.
Deflasi mtm terjadi sejak Mei atau lima bulan berturut-turut, dengan rincian sebagai berikut:
- Mei: 0,03%
- Juni: 0,08%
- Juli: 0,18%
- Agustus: 0,03%
- September: 0,12%
Pekan lalu, Fashion Apparel and Campaign Senior Director Tokopedia and TikTok E-commerce Desey Muharlina Bungsu mencatat volume dan nilai transaksi lima bulan terakhir masih tumbuh.
“Selain itu, selalu ada penambahan jumlah konsumen yang berbelanja di Tokopedia maupun TikTok Shop Tokopedia dalam acara Hari Batik Nasional 2024 Tokopedia dan ShopTokopedia Bicara Tren Batik di kantor Tokopedia, Jakarta, minggu lalu (2/10).
Transaksi produk kategori fashion di Tokopedia misalnya, naik dua kali lipat dibandingkan kuartal II. Kenaikan tertinggi terutama terjadi di Tulungagung, Maluku Utara, dan Sulawesi Tenggara dengan rata-rata peningkatan transaksi tiga kali lipat.
Penjualan kategori fesyen di TikTok Shop Tokopedia juga naik lebih dari 300%, terutama di Lampung, Yogyakarta, dan Bali.