Mahasiswa hingga Pekerja Rerata Pinjam Pinjol Rp 2,5 Juta

Lenny Septiani
11 September 2023, 14:26
pinjol, pinjaman online,
Muhammad Zaenuddin|Katadata
Otoritas Jasa Keuangan (OJK) akan memasukkan data pinjaman online (pinjol) ke dalam Sistem Layanan Informasi Keuangan (SLIK) atau dulu dikenal BI Checking.

Peminjam usia 19 – 34 tahun atau kalangan mahasiswa hingga pekerja rerata meminjam di pinjaman online atau pinjol Rp 2,5 juta, menurut data Otoritas Jasa Keuangan alias OJK per Juni.

Rincian rerata pinjaman di pinjaman online atau pinjol per Juni sebagai berikut:

  • Laki-laki Rp 2.369.168
  • Perempuan Rp 2.796.552
  • 19 - 34 tahun Rp 2.461.843
  • 35 - 54 tahun Rp 2.771.028
  • >54 tahun Rp 2.906.899

Peneliti Institute for Development of Economic Studies atau INDEF Nailul Huda mengatakan, pendapatan rata-rata pemuda di Indonesia atau berusia 18 - 34 tahun hanya Rp 2 juta per bulan.

“Artinya, pendapatan rata-rata pemuda Indonesia bisa jadi lebih rendah dibandingkan utang di pinjaman online atau pinjol,” ujar Nailul dalam diskusi publik yang bertajuk Bahaya Pinjaman Online Ilegal Bagi Penduduk Usia Muda, Senin (11/9).

Sementara itu, pertumbuhan paylater di Indonesia 68,4% tahun lalu. Rata-rata kenaikan per tahun atau CAGR bisnis paylater 32,5% selama 2022 – 2028.

Nailul mengatakan, belanja online yang meningkat menjadi penyebab naiknya utang ke pinjol dan paylater.

“Masyarakat Indonesia selama pandemi corona berbelanja melalui e-commerce naik dua kali lipat dibandingkan sebelumnya, kondisi tersebut diperkirakan masih berlanjut,” katanya.

Halaman:
Reporter: Lenny Septiani
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...