Unicorn Fintech Ajaib Kembali PHK Karyawan

Lenny Septiani
19 September 2023, 13:23
Ajaib, Ajaib phk, startup phk
Instagram Ajaib
Capaian Ajaib saat jumlah investor saham mencapai 1.032.822 orang.

Tahun lalu, pegawai yang di-PHK akan menerima:

  • Kompensasi sesuai UU
  • Tambahan uang pesangon satu bulan untuk setiap tahun masa kerja
  • Konseling
  • Dukungan pencarian kerja
  • Asuransi kesehatan untuk staf dan keluarga mereka selama enam bulan ke depan

Tahun lalu, Ajaib juga mengurangi gaji manajemen dan para pendiri tidak menerima gaji untuk sementara.

"Kami telah mempersiapkan strategi bisnis yang kuat untuk terus mewujudkan inklusi keuangan di Indonesia," kata manajemen.

Anderson Sumarli, Yada Piyajomkwan, dan Kevin Lee mendirikan Ajaib pada 2019. Startup fintech ini menjadi unicorn pada Oktober 2021.

Saat itu, Ajaib meraih pendanaan seri B US$ 153 juta atau setara Rp 2,18 triliun dari DST Global. Investor lain yang berpartisipasi yakni investor terdahulu Alpha JWC, Ribbit Capital, Horizons Ventures, Insignia Ventures, dan SoftBank Ventures Asia, serta penanam modal baru Ribbit.




Halaman:
Reporter: Lenny Septiani
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...