Kuliner Buka Puasa Favorit di Aplikasi Pesan Antar

Image title
Oleh Tim Publikasi Katadata - Tim Publikasi Katadata
21 April 2020, 12:07
Bebek Kaleyo
Instagram/@bebekkaleyo76

Kudapan ini terbilang cocok untuk menu berbuka puasa. Salah satu jenama pisang goreng madu ternama di ibu kota adalah milik Bu Nanik. Kedainya berlokasi di Jl. Tanjung Duren Raya No. 67, Grogol Petamburan, Jakarta Barat. Tanpa harus repot datang ke gerai, Anda bisa memesan pisang goreng ini melalui layanan pesan antar daring. Selain pisang, menu favorit yang sering dipesan ialah nangka, nanas, cempedak, ubi, dan sukun. Semua digoreng bercampur dengan madu.

3. Martabak

Menu takjil lain yang sayang dilewatkan, yakni martabak. Salah satu brand martabak yang banyak digandrungi adalah Martabak Orins. Terdapat 32 cabang di Jakarta, Bandung, dan Surabaya. Seluruhnya menawarkan layanan pesan antar secara daring. Beberapa opsi menu andalan Orins, yaitu martabak pizza dengan aneka topping di setiap potongannya, dan martabak samyang dengan cita rasa super pedas.

4. Mi bakso

Jika anda ingin menikmati berbuka dengan masakan berkuah, mi bakso bisa menjadi pilihan. Kedai yang layak dicoba salah satunya Bakso Solo Samrat. Menu andalan di warung makan ini adalah bakso tenis rusuk, terdiri dari bakso telur disertai potongan iga empuk disajikan dengan kuah kaldu. Ada beberapa menu favorit lain, seperti bakso isi daging, bakso puyuh, bakso biasa, dan bakso urat. Kedai bakso ini tersebar di beberapa lokasi di Jakarta, seperti Tebet, Karet, Cikajang, Kelapa Gading, dan Tanjung Duren.

5. Nasi goreng

Di Jakarta ada Nasi Goreng Kebon Sirih. Gerai kuliner ini bisa dikatakan legendaris karena sudah beroperasi sejak 1958. Sekarang sudah ada empat cabang, termasuk di Bandung, dengan menu andalan nasi goreng kambing, nasi ala kambing guling, dan nasi goreng jumbo. Dan tentu saja, menu-menu ini dapat dipesan melalui aplikasi pesan antar di ponsel Anda.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...