Samsung Note 7 Bermasalah, Apple dan Google Raih Peluang

Maria Yuniar Ardhiati
11 Oktober 2016, 17:38
Ponsel Samsung
Arief Kamaludin|KATADATA

Sekarang, Samsung menghadapi masa-masa krusial menjelang liburan tanpa kehadiran smartphone berlayar besar. Padahal, para konsumen biasanya membeli ponsel baru menjelang Natal tiba. "Ada pergeseran ke perangkat dengan layar yang lebih besar,"  kata analis dari Atlantic Equities LLP, James Cordwell.

Alhasil, Apple dan Google berpotensi meraup peluang dari kekosongan produk Samsung. Pixel keluaran Google dinilai bisa menarik pengguna Samsung yang mencari smartphone  dengan sistem operasi Android. (Baca: Semua Maskapai Indonesia Diminta Larang Samsung Galaxy Note 7)

Samsung dan Apple sebenarnya memiliki pangsa pasar berbeda untuk smartphone dengan harga di atas US$ 700 per unit. Namun, dengan masalah yang menimpa Note 7 saat ini, Apple diprediksi akan mendapatkan keuntungan.

Investor di bursa saham juga melihat kondisi tersebut. Senin lalu, harga saham Apple naik 1,7 persen menjadi US$ 116,05 di bursa New York. Harga ini merupakan yang tertinggi sejak Desember 2015.

Untuk jangka panjang, Apple bisa menjadi menarik pengguna Android ke sistem operasi iOS yang memiliki loyalitas pengguna sebesar 95 persen. Hal ini disampaikan analis Credit Suisse Group AG, Kulbinder Garcha. (Baca: Baterai Bermasalah, Samsung Tarik Jutaan Galaxy Note 7)

Di sisi lain, debut Pixel besutan Google yang bakal dirilis pada 20 Oktober nanti di Amerika Serikat, Inggris, Australia, Kanada, dan Jerman, menjadi magnet bagi pengguna yang tidak tersentuh pesona Apple. Pixel merupakan ponsel pertama buatan Google.

Beberapa fitur yang ditawarkan Pixel adalah asisten virtual seperti Siri pada iPhone, kamera canggih, serta aplikasi-aplikasi berkecepatan tinggi. Namun, produk ini belum menjalani uji coba. Selain itu, Google masih kekurangan gerai ritel untuk memasarkan produknya.

Halaman:
    Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

    Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

    Ikuti kami

    Artikel Terkait

    Video Pilihan
    Loading...