Traveloka Dikabarkan Batal IPO via Perusahaan ‘Cek Kosong’

Desy Setyowati
7 September 2021, 13:33
Traveloka, ipo,
Traveloka
Traveloka Resmikan Kantor Pusat Baru di Digital Hub, BSD City, Tangerang, Kamis (18/3/2021).

“Itu karena antusiasme di pasar SPAC telah berkurang,” ujar mereka yang enggan disebutkan namanya karena persoalan diskusi itu bersifat pribadi. “Traveloka kemungkinan akan mengeksplorasi IPO melalui penawaran umum perdana tradisional di Amerika Serikat (AS) sebagai gantinya.”

Namun salah satu sumber Bloomberg menyampaikan, Traveloka dapat meninjau kembali pembicaraan dengan Bridgetown maupun perusahaan ‘cek kosong’ lain. “Jika pasar pulih,” kata dia. “Kedua belah pihak akan terus memantau situasi dalam beberapa minggu mendatang.”

Traveloka telah melakukan pembicaraan dengan Bridgetown sejak sekitar April. Bloomberg melaporkan, kesepakatan merger di antara keduanya bisa menghasilkan valuasi sekitar US$ 5 miliar jika terwujud.

SPAC populer di bursa saham AS sejak tahun lalu. Bloomberg mencatat, IPO melalui perusahaan ‘cek kosong’ berhasil mengumpulkan sekitar US$ 131 miliar sejak awal tahun.

Namun Komisi Sekuritas dan Bursa AS meningkatkan pengawasan tahun ini setelah lonjakan penggalangan dana. Ketua komisi Gary Gensler menyerukan transparansi yang lebih ketat terkait struktur keuangan perusahaan yang akan IPO atau merger dengan SPAC.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...