4 Cara Menghapus Akun Instagram Tanpa Ribet

Siti Nur Aeni
23 Juli 2021, 14:56
4 Cara Menghapus Akun Instagram Tanpa Ribet
alexey malkin|123RF.com
Ikon aplikasi Instagram pada close-up layar iPhone Apple.

Jangan dulu panik, karena ternyata masih ada cara menghapus akun Instagram meskipun kita lupa password dari akun tersebut. Penasaran bagaimana caranya? Simak penjelasan berikut:

Login ke Akun Instagram

Langkah pertama yang harus dilakukan saat hendak menghapus akun Instagram namun lupa dengan password yang dimiliki, Anda harus login terlebih dahulu. Cara untuk login atau masuk ke akun tersebut juga sedikit berbeda dari cara login pada umumnya. Berikut ini cara untuk login ke akun Instagram saat lupa kata sandi:

  1. Buka Instagram web dengan menggunakan laptop atau hp di aplikasi browser yang terpasang pada perangkat tersebut.
  2. Klik "Get Help Logging".
  3. Masukkan username atau alamat email yang digunakan pada akun yang hendak Anda akses
  4. Berikutnya Anda akan mendapatkan verifikasi melalui email atau SMS.
  5. Tunggu sebentar sampai Anda mendapatkan kode yang bisa digunakan untuk masuk ke akun tersebut.
  6. Jika kode verifikasi sudah diterima, Anda bisa login menggunakan kode tersebut.

Mengatur Password Baru

Tahapan berikutnya, anda harus mengatur ulang password dari akun Instagram tersebut. Caranya sebagai berikut:

  1. Klik menu "Setting".
  2. Kemudian pilih menu "Security".
  3. Masukkan Password yang mudah Anda ingat.
  4. Setelah itu, buka email dan klik link yang dikirimkan untuk mengganti password Instagram anda.
  5. Atur ulang password akun tersebut kemudian login menggunakan password yang baru.

Hapus Akun

Setelah password baru sudah dibuat, anda kini bisa langsung menghapus akun Instagram yang anda gunakan dengan cara berikut ini;

  1. Jika ingin menghapus secara permanen Anda bisa mengakses laman Instagram.com/accounts/remove/request/permanen. Sebelum mengakses laman ini, pastikan Anda sudah login ke akun yang hendak anda hapus.
  2. Pilih alasan Anda menghapus akun tersebut.
  3. Masukkan password dari akun yang akan dihapus.
  4. Klik "Hapus Akun Saya Secara Permanen" dan akun Instagram Anda akan secara otomatis hilang atau terhapus.

Cara Mengaktifkan Akun Instagram yang Sudah Di Hapus Sementara

Sebelumnya telah dijelaskan cara menghapus akun Instagram sementara. Pada bagian ini, kami akan informasikan cara untuk mengaktifkan kembali akun Instagram yang sudah terlanjut di nonaktifkan. Cara untuk mengaktifkan ternyata tidaklah sulit, Anda hanya perlu login seperti biasa dengan menggunakan username atau email dan password akun tersebut di aplikasi Instagram ataupun di Instagram web.

Akan tetapi setelah mengaktifkan kembali akun yang pernah di hapus sementara, Anda tidak dapat menonaktifkan kembali akun tersebut dalam waktu dekat. Anda harus menunggu waktu minimal satu minggu dari waktu pengaktifan kembali, jika ingin kembali menonaktifkan akun tersebut.

Untuk itu, sebelum mengaktifkan kembali akun tersebut, pastikan Anda sudah benar-benar yakin dengan keputusan tersebut. Karena untuk mengahapusnya kembali harus menunggu beberapa hari kemudian.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...