Tiga Raksasa Teknologi Amerika Akan Investasi di Indonesia Bulan Ini

Lenny Septiani
16 April 2024, 12:01
apple, microsoft, Nvidia, amerika,
Nvidia
Kantor Nvidia
Button AI Summarize

Setidaknya ada tiga raksasa teknologi asal Amerika yang akan mengumumkan investasi di Indonesia bulan ini. Ketiganya yakni Microsoft, Apple, dan Nvidia.

"Negara kita ini kan seksi ya. Perusahaan-perusahaan teknologi top di dunia ini bisa ikut (investasi) di Indonesia," kata Menteri Komunikasi dan Informatika atau Kominfo Budi Arie Setiadi kepada media usai Halal Bihalal di Jakarta, Selasa (16/4).

CEO Apple Tim Cook akan datang ke Indonesia besok. Namun Budi belum mau memerinci jenis investasi yang akan dilakukan produsen iPhone ini di Tanah Air. “Tunggu besok, ada kejutan,” ujar dia.

Sementara itu, CEO Microsoft Satya Nadella akan berkunjung ke Indonesia pada akhir 30 April.

Sebelumnya, Wakil Menteri Kominfo Nezar Patria menyatakan, Apple dan Microsoft bakal berinvestasi di Indonesia dalam hal sumber daya manusia atau talenta digital dan infrastruktur.

CEO Apple Tim Cook juga berkunjung ke Vietnam pada Minggu (15/4), dan mengumumkan beberapa investasi di antaranya:

  1. Meningkatkan investasi rantai pasok gadget. Produsen iPhone ini telah menginvestasikan 400 triliun dong atau US$ 15,8 miliar di Vietnam melalui mitra rantai pasok lokal sejak 2019.
  2. Apple bekerja sama dengan organisasi-organisasi lokal untuk memasok air bersih dan energi bersih di sekolah-sekolah di perdesaan Vietnam.

Apple membuka toko online di Vietnam pada Mei 2023 yang menandakan semakin pentingnya pasar di negara ini. Selain itu, meluncurkan Apple Pay pada Agustus.

Apple hadir di Vietnam selama lebih dari satu dekade. Produsen iPhone ini menciptakan lebih dari 200 ribu lapangan kerja di negara tersebut.

Halaman:
Reporter: Lenny Septiani
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...