Akbar Himawan Buchari, Bos PO Kurnia yang Terpilih Jadi Ketua Hipmi

Amelia Yesidora
25 November 2022, 18:08
Ketua Hipmi periode 2022-2025 Akbar Himawan Buchari
Instagram @akbarbuchari
Ketua Hipmi periode 2022-2025 Akbar Himawan Buchari

Hambatan tersebut tidak lantas menyurutkan semangat Akbar berbisnis. Diketahui pada 2008 dia justru melebarkan sayap bisnisnya ke perkebunan kelapa sawit. Dari catatan JPNN, kebun kelapa sawit Akbar berada di Blang Seunong, Aceh Timur dengan luas sampai 6000 hektare.

Dia pun memiliki hotel bintang tiga bernama Saka yang berada di Sei Sikambing, Medan dan Swiss Belinn di Jalan Gajah Mada, Medan. Akbar bercerita awal mula pendirian Hotel Saka adalah karena banyaknya penumpang bus dari Aceh yang kesulitan mencari hotel di Medan. “Jadi bisa diarahkan ke sana dan tiketnya pun bisa di-bundling,” ujarnya. 

Menjabat di Hipmi dan DPRD Sumut

Dengan pengalamannya di dunia bisnis, Akbar Buchari pernah menjabat sebagai Ketua Umum Badan Perwakilan Daerah (BPD) Hipmi Sumatera Utara. Jabatan ini dia emban sejak 2014, berdasarkan Musyawarah Daerah XV HIPMI Sumatera Utara.

Dalam periode selanjutnya, nama Akbar naik ke BPP Hipmi sebagai wakil ketua umum periode 2019 hingga 2022. Dalam selang waktu yang sama, namanya pun tercatat sebagai anggota DPRD Sumatera Utara dari Fraksi Golkar yang menjabat dari 2019 hingga 2024.

Memiliki Total Harta Rp9,3 Miliar

Berkat berbagai bisnis yang dimiliki, KPK mencatat bahwa Akbar memiliki total harta senilai Rp9,32 miliar. Akbar melaporkan jumlah hartanya kepada KPK dalam kapasitasnya sebagai anggota DPRD Sumut. Berikut daftar kekayaan Akbar, dikutip dari elhkpn.kpk.go.id per 31 Desember 2021:

  1. Tanah dan bangunan senilai Rp10 miliar
  2. Alat transportasi dan mesin senilai Rp 2,4 miliar
  3. Surat berharga senilai Rp375 juta
  4. Kas dan setara kas Rp150 juta

Bila dijumlahkan, subtotal harta Akbar senilai Rp13 miliar, namun ia juga tercatat memiliki utang sebesar Rp3,68 miliar. Maka, jumlah harta Akbar adalah senilai Rp9,3 miliar.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...