Profil Gibran Rakabuming, Putra Sulung Jokowi Penuhi Panggilan PDIP

Dzulfiqar Fathur Rahman
22 Mei 2023, 15:09
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka dan Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto di DPP PDIP, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (22/5/2023).
Katadata/PDIP
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka dan Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto di DPP PDIP, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (22/5/2023).

Kemenangan tersebut sejalan dengan rekam jejak ayahnya dalam kontestasi yang sama. Jokowi dan Fransiskus Xaverius Hadi Rudyatmo (FX Rudy) merupakan pendatang baru saat memenangkan pilkada Surakarta pada 2005 dengan pangsa suara 36,62%.

Namun, Jokowi baru memperoleh kemenangan dengan margin selebar yang diperoleh Gibran pada pilkada 2010. Jokowi dan FX Rudy sebagai pasangan calon petahana memenangkan 90,09% pangsa suara.

Pembukaan Cabang Kedua Markobar di Makassar
Pembukaan Cabang Kedua Markobar di Makassar (ANTARA FOTO/ABRIAWAN ABHE)

Bisnis Gibran Rakabuming

Masih sama seperti ayahnya, Gibran membangun kariernya dengan berbisnis terutama di sektor makanan dan minuman. Pria kelahiran 1987 itu mendirikan bisnis jasa boga Chilli Pari pada 2010. Ia juga membangun bisnis martabak Markobar pada 2015 dan bisnis aplikasi seluler pekerjaan lepas Kerjaholic pada 2018.

Namun, Presiden Jokowi mengaku sedih karena Gibran dan anak-anaknya yang lain tidak ada yang mau melanjutkan bisnis mebel CV Rakabu yang telah ia bangun sejak 1988. Nama perusahaan ini mewarisi nama putar sulungnya tersebut.

Sebelum berbisnis, Gibran menghabiskan kira-kira delapan tahun di luar negeri untuk menempuh pendidikan sekolah menengah atas (SMA) dan perguruan tinggi (PT). Di Singapura, ia menempuh SMA di Orchid Park Secondary School dan program sarjana di Management Development Institute of Singapore (MDIS).

Di tengah ekspansi bisnisnya, Gibran menikah pada 2015 dengan mantan Putri Solo 2009 Selvi Ananda. Mereka memiliki dua anak, yaitu Jan Ethes Srinarendra dan La Lembah Manah. Jan Ethes beberapa kali menjadi pusat perhatian pengguna media sosial seperti Twitter dan Instagram ketika muncul di akun Presiden Jokowi.

Hingga 2022, Gibran telah mengumpulkan kekayaan bersih hingga Rp 26,03 miliar. Ini menandai peningkatan hampir 3% dari tahun sebelumnya. Dua pertiga dari kekayaannya merupakan tanah dan bangunan.

Halaman:
Reporter: Dzulfiqar Fathur Rahman
Editor: Sorta Tobing
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...