Ekspansi Gerai Baru Starbucks, MAPB Targetkan Penjualan Tumbuh 20%

Image title
15 Mei 2019, 08:23
gerai baru starbucks, MAP Boga Adiperkasa
Arief Kamaludin|KATADATA
PT MAP Boga Adiperkasa Tbk menargetkan membuka 50-60 gerai baru Starbucks sepanjang 2019.

PT MAP Boga Adiperkasa Tbk (MAPB) menargetkan meraih pertumbuhan penjualan dan laba bersih tahun ini masing-masing 20%. Optimisme tersebut perusahaan bakal melakukan ekspansi gerai produk makanan dan minuman mereka dengan menganggarkan belanja modal atau capital expenditure (Capex) senilai Rp 270 miliar hingga Rp 300 miliar yang berasal dari kas internal.

Direktur MAPB Fetty Kwartati mengatakan, perusahaan bakal menambah 70 gerai baru. Sebanyak 50-60 gerai yang bakal mereka buka tahun ini, yaitu Starbucks. Sedangkan 10 gerai baru sisanya terdiri dari gerai produk lain, seperti Genki Susi, Pizza Marzano, Godiva, Krispy Krane, Coldstone, dan Paul.

Fetty mengatakan, dengan jumlah gerai baru tersebut, penjualan dan laba bersih mereka masing-masing bakal tumbuh hingga 12%-13%. "Sisa pertumbuhan penjualan dan laba sebesar 7%, dipengaruhi dari penambahan penjualan di gerai existing," kata Fetty ketika ditemui di Jakarta, Selasa (14/5).

Secara industri, Fetty menilai pertumbuhan sektor makana dan minuman akan tumbuh di kisaran satu digit. Perusahaan yang menyasar segmen konsumen menengah-atas optimistis bisa tumbuh di atas rata-rata industri karena tidak terlalu terpengaruh dengan kondisi ekonomi.

(Baca: Starbucks Gandeng Alibaba untuk Layanan Antar Kopi di Tiongkok)

Secara siklus, Fetty mengatakan, penjualan mereka bisa tumbuh maksimal pada triwulan keempat setiap tahunnnya. Kontribusi penjualan pada tiga bulan terakhir tersebut pada penjualan mencapai 35%. Periode selanjutnya yang biasanya mampu menyumbang pendapatan besar yaitu pada triwulan kedua, kontribusinya sebesar 30%. "Karena biasanya periode itu ada Lebaran," kata Fetty.

Hingga triwulan pertama 2019 ini, perusahaam telah membuka 15 gerai. Jumlah tersebut, melampaui target karena MAPB hanya memperkirakan pembukaan 11 gerai baru pada tiga bulan pertama tahun ini.

Pada triwulan II-2019 ini, MAPB sendiri menargetkan mampu membuka 21 gerai baru. Pekan depan, mereka bakal membuka gerai Starbucks baru di Labuan Bajo, Komodo, Nusa Tenggara Timur (NTT). Selain itu, beberapa kota yang tengah dijajaki untuk gerai baru Starbucks pada triwulan ini, ada di Gresik, Mojokerto, Sukabumi, dan Majalengka.

Secara total, Fetty mengatakan, pihaknya memang masih memfokuskan pembukaan gerai-gerai produk mereka di Pulau Jawa sebesar 70% dari total rencana gerai baru. Pembukaan gerai Starbucks sendiri, difokuskan pada kota-kota di sekitar kota besar di Indonesia.

(Baca: Makin Ekspansif, Starbucks Akan Tambah 60 Gerai Tahun Ini)

Reporter: Ihya Ulum Aldin
Editor: Sorta Tobing

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...