IHSG Hari Ini Ditutup Turun 0,04%, Saham Teknologi Jatuh Paling Dalam
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup turun 0,04% ke level 7.132 pada perdagangan saham Senin (29/8). Pada awal perdagangan, indeks saham dibuka di level 7.057,39 dan menyentuh angka tertingginya di level 7.132,04.
Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI) pada penutupan perdagangan saham hari ini, total volume saham yang diperdagangkan sebanyak 29,51 miliar saham, dengan nilai transaksi mencapai Rp 12,46 triliun dan frekuensi 1.267.374 kali. Sementara itu, 191 saham bergerak di zona hijau, 357 saham terkoreksi, dan 154 saham tak bergerak.
Penurunan IHSG sejalan dengan pergerakan mayoritas bursa Asia yang berada di zona merah hari ini seperti Nikkei 225 turun 2,66%, Hang Seng turun 0,73%, dan Straits Times turun 0,83%. Namun, Shanghai Composite naik 0,14%.
Pada paruh pertama perdagangan, mayoritas sektor berada di zona merah, dipimpin oleh sektor teknologi yang turun 2,23%. Adapun saham-saham di sektor teknologi mengalami penurunan yakni PT Bukalapak.com Tbk (BUKA) yang turun 6,96% atau 22 poin menjadi Rp 294 per saham, PT Elang Mahkota Teknologi Tbk (EMTK) turun 3,89% atau 75 poin menjadi Rp 1.865 per saham, dan PT Wir Asia Tbk (WIRG) turun 4,50% atau 25 poin menjadi Rp 530 per saham.
Sektor lain yang juga turun yakni sektor industrial turun 0,22%, sektor industri dasar turun 0,24%, sektor properti turun 0,72%, sektor primer turun 0,88%, sektor infrastruktur turun 0,89%, sektor keuangan turun 0,92%, dan sektor transportasi turun 1,34%. Namun, sektor yang berada di zona hijau yakni sektor energi naik 0,70%, sektor kesehatan naik 0,23%, dan sektor non primer naik 0,40%.
Berikut deretan saham yang masuk jajaran top gainers hari ini:
- PT Geoprima Solusi Tbk
- PT Pelangi Indah Canindo Tbk
- PT Sumber Energi Andalan Tbk
- PT Berlina Tbk
- PT Nusantara Infrastructure Tbk
Berikut deretan saham yang masuk jajaran top losers hari ini:
- PT Agung Menjangan Tbk
- PT Hetzer Medical Indonesia Tbk
- PT Bukalapak.com Tbk
- PT Ricky Putra Globalindo Tbk
- PT Citra Tubindo Tbk
Pada perdagangan Jum'at, 26 Agustus 2022, IHSG ditutup melemah 0,54% ke level 7.135,24 Berdasarkan RTI Infokom, frekuensi perdagangan saham tercatat sebanyak 1,4 juta kali transaksi pada hari ini.