Bursa Saham Wall Street Fluktuatif Usai The Fed Menahan Bunga Acuan

Nur Hana Putri Nabila
2 Mei 2024, 06:31
wall street, the fed, saham, amerika
Unsplash.com
Ilustrasi bursa Wall Street, New York Stock Exchange, Amerika Serikat
Button AI Summarize

Bursa saham Amerika Wall Street bergerak fluktuatif pada perdagangan Rabu (1/5) usai bank sentral The Fed menahan suku bunga acuan.

Indeks saham Dow Jones Industrial Average naik 0,23% menjadi 37.903,29. Sementara itu, S&P 500 turun 0,34% menjadi 5.018,39 dan Nasdaq Composite tergelincir 0,33% ke level 15.605,48.

Komite Pasar Terbuka Federal atau FOMC memutuskan untuk menahan suku bunga acuan Fed Funds Rate di kisaran 5,25% - 5,50%. Pejabat The Fed menyatakan, tindakan-tindakan yang diambil pada awal 2024 belum banyak meyakinkan pasar bahwa inflasi bisa segera turun.

Gubernur The Fed Jerome Powell menyampaikan, bank sentral akan tetap berfokus menurunkan inflasi ke level 2%.

Ia juga menyoroti data jumlah lowongan pekerjaan ke level terendah dalam tiga tahun. Menurut dia, pasar tenaga kerja tengah mengalami proses normalisasi.

Menurut Kepala Strategi Pasar di Carson Group di Omaha, Ryan Detrick, pernyataan Jerome Powell tidak terlalu mengguncang pelaku pasar. Powell dinilai mengakui inflasi masih menjadi masalah, tetapi tetap optimistis situasi ini akan membaik dalam beberapa kuartal.

Halaman:
Reporter: Nur Hana Putri Nabila
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...