Laba Emiten Haji Isam (JARR) Melonjak 226% Meski Pendapatan Penjualan Anjlok

Nur Hana Putri Nabila
28 Oktober 2024, 20:29
Haji Isam
Katadata/Nur Hana Putri Nabila
Seorang karyawan melintas di depan papan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Gedung Bursa Efek Indonesia, Kamis (19/9).
Button AI SummarizeBuat ringkasan dengan AI

Emiten milik konglomerat Kalimantan, Andi Syamsuddin Arsyad alias Haji Isam, PT Jhonlin Agro Raya Tbk (JARR) membukukan laba bersih Rp 155,34 miliar sepanjang Januari–September 2024. Perolehan laba tersebut melonjak 226,2% secara tahunan atau year on year (yoy) dari periode yang sama pada tahun lalu Rp 47,62 miliar. 

Berdasarkan laporan keuangan perusahaan, pendapatan penjualan emiten perkebunan dan pengolahan minyak kelapa sawit itu justru anjlok 14,9% menjadi Rp 2,63 triliun dari periode yang sama tahun lalu Rp 3,09 triliun. 

Terdiri penjualan fatty acid methyl ester (FAME) yang turun menjadi Rp 2,41 triliun, crude glycerine sebesar Rp 92,16 miliar, palm fatty acid distillate (PFAD) Rp 58,02 miliar, dan minyak goreng Rp 40,69 miliar. Kemudian kernel berkontribusi sebesar Rp 23,36 miliar, fatty matter Rp 8,04 miliar, dan tandan buah segar (TBS) sebesar Rp 880,79 juta. 

Kemudian beban pokok penjualan perusahaan juga turun sebesar 20,4% menjadi Rp 2,33 triliun dari periode yang sama sebelumnya Rp 2,93 triliun pada 2023. Akan tetapi, laba bruto melonjak hingga 82,75% mencapai Rp 301,3 miliar pada akhir September 2024 dari Rp164,8 miliar tahun lalu. 

Selain itu laba bersih perusahaan juga melonjak menjadi Rp 155,34 miliar pada akhir kuartal ketiga 2024. Perolehan tersebut naik 226,17% yoy dari periode yang sama sebelumnya sebesar Rp 47,6 miliar. Laba per saham dasar turut meningkat menjadi Rp 16,83 per saham dari Rp 5,95 per saham. 

Hingga akhir kuartal ketiga 2024, total aset perusahaan mencapai Rp 3,65 triliun. Kemudian liabilitas emiten Haji Isam itu turun menjadi Rp 2,05 triliun, sementara ekuitas meningkat dari Rp 1,44 triliun pada 31 Desember 2023 menjadi Rp 1,59 triliun per 30 September 2024. 

Di sisi lain, saham JARR ditutup menguat 3,18% ke level Rp 324 per lembar saham pada perdagangan Senin (28/10) sore. Volume yang diperdagangkan mencapai 26,54 juta dengan nilai transaksi Rp 8,39 miliar, dan kapitalisasi pasar mencapai Rp 2,99 triliun. 

Reporter: Nur Hana Putri Nabila

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...