Rio Silaban, Eks Staf Sri Mulyani di Bank Dunia Jadi Komisaris Mandiri

Hari Widowati
28 Agustus 2019, 22:25
Rionald Silaban, profil Rionald Silaban, komisaris bank mandiri, bank mandiri
Dok. Kementerian Keuangan
Rionald Silaban menjadi komisaris baru PT Bank Mandiri Tbk menggantikan Askolani. Rionald saat ini juga menjabat sebagai Kepala Badan Pendidikan dan Pelatihan Keuangan (BPPK) Kemenkeu.

Pada 2016, Sri Mulyani diminta kembali ke Indonesia oleh Presiden Joko Widodo dan menjadi menteri keuangan di Kabinet Indonesia Bersatu. Sri Mulyani meninggalkan posisinya sebagai direktur pelaksana Bank Dunia dan menjalankan tugasnya sebagai pembantu presiden.

(Baca: Dilarang Jokowi, 7 BUMN Tetap Gelar RUPSLB Rombak Pengurus)

Rionald pun kembali ke Indonesia dan bertugas di Kementerian Keuangan. Pada 16 Desember 2016, ia dilantik menjadi Staf Ahli Bidang Makro Ekonomi dan Keuangan Internasional di Kementerian Keuangan.

Jabatan terakhir yang dipegangnya sejak 26 Juni 2018 adalah Kepala Badan Pendidikan dan Pelatihan Keuangan (BPPK). Badan ini berfungsi memberikan pelatihan teknis dan fungsional bagi para pegawai di Kementerian Keuangan.

Rionald juga dipercaya menjadi Direktur Utama Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) sejak Juni 2018. Lembaga ini mengelola dana abadi (endowment fund) sebesar Rp 60 triliun. Program kegiatan pendidikan di bawah lembaga ini antara lain adalah program beasiswa LPDP, pendanaan riset, dan rehabilitasi fasilitas pendidikan.

(Baca: Bank Mandiri Siap Salurkan Kredit untuk Bangun Ibu Kota Baru)

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...