Penjualan Menara Indosat Rp 10 Triliun Ditargetkan Rampung Bulan Depan

Image title
6 Mei 2021, 11:40
menara Indosat, Menara Telekomunikasi
Ajeng Dinar Ulfiana | KATADATA
Seorang pria melintas di depan gedung Indosat, Jakarta Pusat (20/2)

"Untuk mendukung rencana transformasi dan investasi, Perseroan merencanakan inisiatif inorganik dengan penjualan menara telekomunikasi yang dimilikinya melalui proses lelang," kata manajemen Indosat dalam keterbukaan informasi.

Dana yang diperoleh dari pelaksanaan penjualan menara akan digunakan untuk beberapa hal. Pertama, untuk pembayaran biaya-biaya transaksi, termasuk biaya jasa konsultan dan biaya pajak terkait dengan transaksi ini.

Kedua, dana itu digunakan untuk percepatan pembayaran sebagian pinjaman berbunga Indosat. Di antaranya, utang obligasi dan sukuk yang jatuh tempo pada 2021. Lalu, cicilan pembayaran pinjaman ke Bank Mandiri, BCA dan QNB pada 2021.

Selanjutnya digunakan untuk pembayaran dividen kepada pemegang saham. Terakhir, digunakan untuk pembiayaan kegiatan operasional Indosat.

Halaman:
Reporter: Ihya Ulum Aldin
Editor: Lavinda
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...