Dirut BRI Sunarso Borong Saham Rp 1,33 Miliar untuk Investasi

Patricia Yashinta Desy Abigail
17 Januari 2023, 19:17
Dirut BRI Sunarso Borong Saham Rp 1,33 Miliar untuk Investasi
KATADATA/Arief Kamaludin
Direktur Utama Bank BRI, Sunarso

Viviana melakukan pembelian saham dalam dua tahap. Pertama, membeli 35.000 lembar saham pada 5 Januari 2022 saat harga saham BBRI Rp 4.650 per lembar. Nilai pembelian saham BBRI oleh Viviana itu mencapai Rp 162,75 juta. 

Kedua, Viviana melanjutkan aksi pembelian sahamnya sebanyak 15.000 lembar pada 10 Januari 2022 dengan harga Rp 4.430 per lembar.  Nilai pembeliannya kini mencapai Rp 66,45 juta. Alhasil, porsi kepemilikan saham Viviana di BBRI naik dari 996,2 ribu saham menjadi 1,04 juta saham. 

Amam diketahui membeli 50 ribu saham BBRI pada 5 Januari 2022 dengan harga Rp 4.650. Nilai pembelian saham Amam mencapai Rp 232,5 juta. Porsi kepemilikan saham Amam di BBRI juga naik dari 1,01 juta menjadi 1,06 juta saham.

Seiring dengan aksi borong ini, saham BBRI ditutup naik 0,88% atau 40 poin menjadi Rp 4.560 pada perdagangan hari ini. Adapun, harga pembukaan ada di level Rp 4.520 per saham. Bahkan sempat menyentuh harga tertingginya pada perdagangan hari ini Rp 4.580 per saham, dengan harga terendahnya yaitu Rp 4.510 per saham.

Volume saham yang diperdagangkan tercatat 150,58 juta dengan nilai transaksi Rp 685,58 miliar. Sementara itu, frekuensi perdagangannya tercatat sebanyak 17.308 kali, dengan rentang harga penjualan Rp 4.510 sampai Rp 4.580 per saham. Adapun kapitalisasi pasar BRI mencapai Rp 691,11 triliun.

Halaman:
Reporter: Patricia Yashinta Desy Abigail
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...