Delta Dunia Makmur Bukukan Laba Rp 560 Miliar, Pendapatan Naik 18%

Nur Hana Putri Nabila
14 Maret 2024, 11:13
Delta Dunia Makmur Bukukan Laba Rp 560 Miliar, Pendapatan Naik 18%
Dok Delta Dunia Makmur
Emiten tambang batu bara, PT Delta Dunia Makmur Tbk (DOID)
Button AI Summarize

Emiten pertambangan batu bara, PT Delta Dunia Makmur Tbk (DOID) membukukan laba bersih yang diatribusikan kepada pemilik entitas induk US$ 36,01 juta atau setara Rp 560,84 miliar (kurs Rp15.574 per dolar AS). Laba tersebut meningkat sebanyak 35% dari periode tahun 2022 yakni sebanyak US$ 28,63 juta atau Rp 446,13 miliar.

Selain itu, pendapatan DOID juga meningkat sebanyak 18% menjadi US$ 1,83 miliar atau senilai Rp 28,55 triliun sepanjang 2023, dari sebelumnya membukukan US$ 1,55 miliar atau Rp 24,19 triliun pada 2022. 

Secara rinci, pendapatan tersebut ditopang oleh pihak ketiga sebanyak US$ 1,83 miliar dan pihak berelasi US$ 2,14 juta. Kemudian rincian pelanggan yang memiliki transaksi lebih dari 10%, yakni  PT Berau Coal senilai US$ 458,54 juta atau naik 25% dari 2022, PT Indonesia Pratama US$ 344,46 atau 19%, PT Adaro Indonesia senilai US$ 219,35 atau meningkat 12%, dan BM Alliance Coal Operations Pty Ltd sebanyak US$ 204,44 juta atau tumbuh 11%.

Manajemen Delta Dunia Makmur menyampaikan capaian kinerja itu dipicu oleh rekor pengupasan lapisan tanah penutup atau overburden removal yang meningkat sebesar 14% year on year (yoy), dan volume produksi di Indonesia naik 10% yoy, dan Australia naik 28% yoy. 

“Hal ini didukung oleh peningkatan signifikan dari keberhasilan memperoleh sejumlah kontrak, termasuk tambang Saraji dan Burton milik BMA (BHP dan Mitsubishi Alliance) di Australia,” tulis manajemen dalam keterangan resminya, Kamis (14/3). 

Halaman:
Reporter: Nur Hana Putri Nabila
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...